5 Hal yang Harus Diperhatikan Saat Berburu Oleh-oleh di Rusia

#WorldCup2018 Harus bisa nawar ya!

Satu hal yang pasti tidak di lupakan ketika berpergian ke kota atau negara yaitu, berburu oleh-oleh untuk kerabat dan keluarga kita. Setiap kota atau negara pasti memiliki ciri khas cinderamata masing-masing.

Namun, kalian harus memperhatikan pada saat berburu oleh-oleh jangan sampai kita salah memilih kualitas barang dan harga. Jika kalian berencana untuk berlibur ke Rusia, ini 5 hal yang harus diperhatikan saat berburu oleh-oleh di sana.

1. Jangan Sampai Membeli Barang Tiruan!

5 Hal yang Harus Diperhatikan Saat Berburu Oleh-oleh di Rusiamisshappyfeet.blogspot.com

Ini hal utama yang wajib kalian ketahui! Mungkin kita bakal berpikir bahwa souvenir negara tersebut pasti buatan asli penduduk Rusia. Ternyata tidak semua karena kabarnya ada beberapa souvenir yang justru bekerja sama dengan negara lain seperti Tiongkok. Katanya, banyak souvenir khas Rusia yang di buat tiruan oleh negara Tiongkok.

Jadi, pastikan perhatikan kualitas barang yang kita beli dan biasanya barang tiruan tersebut memiliki kualitas yang jauh lebih rendah dari buatan asli penduduk negara tersebut. Jangan sampai kita memberikan souvenir yang kita berikan adalah barang tiruan.

2. Jangan segan menawar!

5 Hal yang Harus Diperhatikan Saat Berburu Oleh-oleh di Rusiacatatanmini.com

Jika kalian merasa barang yang kita pilih terlalu mahal kalian jangan segan untuk menawar! Jika kita dengan menggunakan cara yang sopan penjual pasti tak segan untuk memberikan diskon. Kalian juga bisa menawar dengan beberapa kosakata bahasa negara setempat (jika negara tersebut bukan negara bahasa Inggris) pasti penjual tak segan memberikan diskon kepada kita!

3. Perhatikan label dan pastikan produk tersebut buatan asli Rusia!

5 Hal yang Harus Diperhatikan Saat Berburu Oleh-oleh di Rusiamadeinrussia.com/en

Ini juga sangat penting, mengingat yang namanya oleh-oleh pasti kita mencari yang benar-benar asli buatan tempat tersebut. Biasanya, kalau produknya asli buatan negara Rusia pasti ada label ''Made In Russia'' atau terdapat informasi bahan baku barang dan tempat asalnya dalam produk tersebut terutama untuk produk seperti, selendang dari Pavlovsky Posad atau Orenburg. Jika tidak ada label berarti bisa saja produk tersebut merupakan tiruan!

4. Di Pusat Kota Harga Justru Mahal!

5 Hal yang Harus Diperhatikan Saat Berburu Oleh-oleh di Rusiapradiz.com

Sebaiknya jika kita ingin berburu oleh-oleh jangan di pusat kota atau tempat wisata karena harga justru mahal. Sebaiknya kita bisa berburu di di Pasar Izmaylovsky, yang letaknya tak jauh dari stasiun metro Partizanskaya di Moskow.

Harga termurah adalah di hari Rabu, di hari tersebut pedagang bisa menjual dengan harga setengahnya bahkan hingga sepertiga. Namun, karena hal tersebut pedagang menutup toko lebih awal dan kita bisa berburu sebelum pukul 11 siang agar kita masih punya waktu untuk berburu.

5. Jangan tertipu harga murah

5 Hal yang Harus Diperhatikan Saat Berburu Oleh-oleh di Rusiashowmerussia.com

Terakhir, hal yang wajib kita ketahui adalah soal harga karena dari harga kita bisa mengetahui barang tersebut asli atau tiruan. Kalau barang tiruan biasanya di jual lebih murah dari barang aslinya. Contoh, selendang Orenburg asli harganya berkisar antara 1.300-4.200 rubel (sekitar 306 ribu-990 ribu rupiah), tergantung ukuran.

Sementara di pinggir jalan, kita bisa menemukan syal bermutu rendah seharga di jual dengan harga murah. Souvenir lain, seperti boneka matryoshka dan pakaian dan aksesori bergaya Soviet, kerap ditiru. Jika semakin murah harganya, kita harus bisa mempertanyakannya. Cara terbaik untuk mengetahui ialah dengan membandingkan harga suvenir yang kita minati di dua atau tiga toko untuk mengetahui harga pasarannya.

Itulah 5 hal yang harus kita perhatikan saat berburu oleh-oleh di Rusia. Jangan sampai salah pastikan barang yang kita dapat adalah barang asli dan berkualitas. Selamat, berburu!

Amanda R Putri Photo Verified Writer Amanda R Putri

23. Part time content writer and legal

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya