TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

4 Aturan Mengambil Foto saat Liburan, Tidak Boleh Sembarangan!

Mengambil gambar ada aturannya tersendiri

ilustrasi mengambil foto (unsplash.com/Jakob Owens)

Momen liburan mungkin sudah ditunggu-tunggu oleh banyak orang. Sebab, erat dengan kesan seru dan menyenangkan. Biasanya memang orang-orang akan memanfaatkan momen liburan tersebut dengan cara mengambil foto untuk nantinya dijadikan sebagai kenang-kenangan.

Sayangnya, masih banyak orang yang mungkin sembarangan pada saat mengambil foto ketika berlibur, sehingga justru bisa berpotensi mengalami masalah. Beberapa aturan berikut ini perlu kamu pahami, apabila ingin mengambil foto saat liburan.

1. Tidak memotret orang lain sembarangan

ilustrasi liburan (pexels.com/Matt Hardy)

Kamu perlu tahu bahwa segala foto yang memuat orang lain di dalamnya tentu memerlukan izin. Banyak orang yang mungkin asal saja dalam mengambil foto. Bahkan, secara tidak langsung justru memfoto orang-orang lain tanpa ada izin sebelumnya.

Sebetulnya yang memotret orang lain sembarangan bisa dianggap sebagai tindakan yang kurang menyenangkan, karena mengganggu privasi. Oleh karena itu, kamu harus lebih berhati-hati saat mengambil gambar di tempat yang mungkin ramai pengunjung.

2. Ketahui lokasi apa saja yang tak boleh dipotret sembarangan

ilustrasi turis (unsplash.com/Austin Distel)

Hampir semua destinasi wisata memang biasanya menjadi spot foto favorit bagi banyak pengunjung. Namun, ada beberapa destinasi yang ternyata tidak boleh dipotret sembarangan, karena biasanya berkaitan dengan nilai-nilai sejarah atau pun politik pemerintahan setempat.

Kamu perlu memahami aturan yang ada di sana sebelum berkunjung, agar nantinya tidak sampai melakukan hal-hal yang justru membuatmu dalam masalah. Oleh karena itu, pahami lokasi apa saja yang tidak boleh dipotres sembarangan, sehingga kamu hanya akan memotret lokasi yang aman.

Baca Juga: 5 Alasan Kamu Tak Boleh Memotret Sembarangan saat Traveling, Catat!

3. Meminta izin jika ingin memotret warga lokal

ilustrasi memotret gambar (unsplash.com/Marco Xu)

Pada saat berlibur ke destinasi tertentu, entah itu di dalam atau pun di luar negeri, pasti kamu akan bertemu dengan banyak warga lokal. Biasanya para warga lokal akan berusaha menyambut atau menawarkan barang, hingga jasa tertentu dengan cara mereka sendiri.

Bahkan, tidak jarang kamu akan menemukan para warga lokal yang berpakaian dengan menggunakan pakaian asli daerah sana. Namun, kamu tetap harus meminta izin terlebih dahulu, jika memang ingin memotret warga lokal, agar tidak sampai membuatnya merasa tersinggung atau tidak nyaman.

Verified Writer

Finley Shin

Tetap semangat dalam menebar kebaikan!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya