Hatyai, kota terbesar di selatan Thailand, menawarkan banyak pengalaman liburan yang menyenangkan. Terkenal dengan keindahan alam dan pantainya, seperti Samila Beach, Hatyai selalu menarik untuk didatangi. Menariknya, kota ini bisa kamu tempuh dengan perjalanan darat dari Kuala Lumpur, Malaysia, lho. Buat pelancong Indonesia, tentu ini sangat menguntungkan karena bisa kunjungi dua negara dalam sekali jalan.
Ada banyak cara untuk mencapai Hatyai dari Kuala Lumpur, tergantung pada waktu, bujet, dan preferensi kenyamanan masing-masing. Mulai dari perjalanan udara yang cepat, hingga pengalaman darat yang penuh petualangan, semuanya memiliki daya tarik tersendiri. Nah, berikut ini lima cara ke Hatyai dari Kuala Lumpur yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan perjalananmu.
