5 Tips Naik Taksi Pertama Kali di Luar Negeri, Jangan Tertipu Argo!

Memang harus lebih berhati-hati saat menggunakan taksi

Melakukan perjalanan ke luar negeri memang menjadi momen yang sangat menyenangkan untuk dilakukan. Biasanya banyak orang akan melakukan eksplorasi ke berbagai destinasi sekitar dengan menggunakan taksi, sebagai pilihan transportasi yang digunakan nantinya.

Banyak orang yang mungkin bingung pada saat menaiki taksi pertama kali di luar negeri. Alhasil, sangat rentan mengalami tindak kejahatan atau pun penipuan. Perhatikan lima tips berikut ini, jika kamu akan naik taksi pertama kali di luar negeri.

1. Lakukan negosiasi harga dengan sopir taksi

5 Tips Naik Taksi Pertama Kali di Luar Negeri, Jangan Tertipu Argo!ilustrasi naik taksi (pexels.com/Cottonbro)

Tips pertama yang bisa kamu lakukan adalah dengan bernegosiasi harga terlebih dahulu dengan sopir taksi. Hal ini biasanya sering terjadi apabila kamu memang tidak ingin menggunakan argo taksi, sehingga bisa langsung menembak saja harga yang diinginkan.

Tentunya proses negosiasi ini bisa dilakukan dengan sopir taksi terkait untuk memastikan, apakah memang setuju dengan harga tersebut atau tidak. Setidaknya dengan melakukan negosiasi, maka kamu bisa mendapatkan harga yang sesuai dengan kantong.

2. Cek rentang harga normal

5 Tips Naik Taksi Pertama Kali di Luar Negeri, Jangan Tertipu Argo!ilustrasi penumpang taksi (pexels.com/Ono Kosuki)

Sebenarnya, apabila memang ingin melakukan negosiasi dengan sopir taksi perihal harga, maka sebaiknya kamu dapat mengeceknya terlebih dahulu rentang harganya melalui aplikasi online. Hal ini penting dilakukan, agar kamu tahu berapa harga normal yang dibutuhkan untuk menuju ke destinasi pilihanmu.

Setidaknya pada saat mengecek harga tersebut, maka kamu mempunyai bayangan mengenai rentang harga yang ada. Dengan begitu, kamu bisa lebih mudah bernegosiasi dengan harga yang cocok di kantong.

Baca Juga: 5 Tips Sebelum Naik Transportasi Umum di Luar Negeri, Catat!

3. Jangan mau naik taksi tanpa negosiasi harga atau tanpa argo

5 Tips Naik Taksi Pertama Kali di Luar Negeri, Jangan Tertipu Argo!ilustrasi penumpang taksi (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Cara selanjutnya yang bisa kamu perhatikan pada saat menaiki taksi adalah dengan menolak taksi yang tak memiliki argo. Hal ini juga berlaku apabila sopir taksi tersebut ternyata tidak mau bernegosiasi ongkos harga sebelumnya, sehingga kamu perlu mewaspadai hal ini.

Perlu dipahami, bahwa menaiki taksi tanpa negosiasi sebelumnya atau yang tak memiliki argo, maka itu akan berpotensi meningkatkan risiko tertipu. Bukan tidak mungkin jika kamu akan ditagih dengan harga yang lebih mahal, apabila sudah sampai ke tempat tujuan.

4. Berikan uang di muka

5 Tips Naik Taksi Pertama Kali di Luar Negeri, Jangan Tertipu Argo!ilustrasi membayar argo taksi (pexels.com/Tim Samuel)

Salah satu cara yang mungkin tidak umum dilakukan oleh banyak orang adalah dengan memberi uang di muka. Hal ini bisa dilakukan apabila kamu sudah sepakat dengan harga negosiasi yang ada. Alhasil, kamu bisa langsung membayarnya ke sopir sebelum keberangkatan.

Sebetulnya memang pilihan yang satu ini tetap saja memiliki risiko. Namun, bisa menjadi pilihan terbaik apabila kamu khawatir dengan perubahan harga yang mungkin diberikan oleh sopir tersebut. Setidaknya dengan begitu maka harga yang ditawarkan pun jadi lebih aman dan tidak akan berubah.

5. Pilih taksi online jika tak mau repot

5 Tips Naik Taksi Pertama Kali di Luar Negeri, Jangan Tertipu Argo!ilustrasi penumpang taksi (pexels.com/Roberto Hund)

Banyak orang yang mungkin tak mau repot dalam urusan memilih taksi. Apalagi jika harus menunggu di jalan dan bernegosiasi harga terlebih dahulu. Biasanya memang pilihan alternatif yang bisa dilakukan adalah dengan memilih taksi online sebagai pilihan utamanya.

Taksi online bukan hanya dirasa aman dalam segi harga, karena sudah tertera sebelumnya. Namun, juga efisien karena kamu hanya perlu menunggu sampai taksinya datang. Dengan begitu, kamu bisa menikmati momen liburan dengan lebih menyenangkan lagi, tanpa perlu repot bernegosiasi dengan sopir taksi.

Menaiki taksi di luar negeri sebetulnya tidak sesulit seperti yang dibayangkan. Hal yang terpenting adalah kamu harus pandai dalam bernegosiasi, sehingga tidak sampai terkena penipuan nantinya.

Baca Juga: 5 Tips Pertama Kali Liburan ke Luar Negeri tanpa Agen Travel

Finley Shin Photo Verified Writer Finley Shin

Penulis biasa yang ingin selalu mencoba hal baru :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya