14 Aturan Aneh Saat di Disney Park yang Harus Ditaati

Cermati baik-baik ya

Disney berusaha keras membangun taman hiburan yang menyenangkan bagi keluarga. Banyak wahana dibangun untuk berbagai umur. Dari yang aman bagi balita (tentu dengan dampingan orangtua) sampai remaja dan dewasa. Wahana tersebut dibangun tak hanya untuk menyenangkan pengunjung tapi juga aman. Demi menjaga keamanan pengunjung lain, Disney Park juga membuat aturan-aturan. Walaupaun kadang ada celetukkan aturan ini sangat aneh tapi akan menjadi masuk akal jika dipikir lebih jauh.

1. Dilarang berpromosi

14 Aturan Aneh Saat di Disney Park yang Harus Ditaatiunsplash.com/Erika Giraud

Taman hiburan dengan banyaknya pengunjung memang menjadi tempat yang tepat untuk berpromosi. Namun, di Disney Park segala hal yang berbentuk promosi seperti menyebarkan brosur, kartu nama atau barang dagangan adalah sebuah larangan. Pada awalnya akan hanya akan diperingati namun jangan diteruskan jika tidak ingin berkejaran dengan para penjaga.

2. Tidak boleh membawa kursi lipat

14 Aturan Aneh Saat di Disney Park yang Harus Ditaatiunsplash.com/Greg Cohen

Tempat yang luas, antri untuk menikmati wahana dan parade adalah hal-hal yang membuat orang ingin segera duduk saat di Disney Park. Untung saja, Disney Park menyediakan banyak tempat duduk di berbagai area. Jadi jangan berpikir untuk membawa kursi lipat karena hal itu adalah terlarang. 

3. Dilarang merokok di taman hiburan

14 Aturan Aneh Saat di Disney Park yang Harus Ditaatiunsplash.com/Lex Guerra

Beberapa tempat hiburan sudah mulai meniru apa yang dilakukan Disney Park. Kalau dulu masih menjual tembakau, kini Disney Park melarangnya dan menyiapkan tempat khusus untuk perokok. Ini peraturan yang adil mengingat banyak anak kecil yang bisa terganggu dengan asapnya.

4. Dilarang nge-vlog

14 Aturan Aneh Saat di Disney Park yang Harus Ditaatithewirecutter.com

Mengabadikan momen di tempat menyenangkan adalah hal yang lumrah dilakukan. Bahkan hal ada juga yang mencari nafkah dari video-video perjalanan berlibur. Tak terkecuali di Disney Park, banyak orang yang menginginkan membuat vlog disini untuk kebutuhan komersial. Namun sayang, hal tersebut sebenarnya dilarang oleh Disney Park walaupun masih banyak yang melakukannya.

Selain itu, Disney Park akan sangat menghargai penggunakan kamera sesuai dengan tanggung jawab dan menghormati orang lain. Gunakan kamera tanpa menutup pengelihatan orang lain untuk menikmati wahana di Disney Park. Disney Park tidak ingin, kamera dari vlog mengganggu pengunjung lainnya.

5. Hewan peliharaan hanya boleh di kamar hotel

14 Aturan Aneh Saat di Disney Park yang Harus Ditaatipexels.com/Hannes L

Walaupun Disney Park penuh dengan animasi hewan tapi Disney Park punya aturan khusus untuk hewan peliharaan. Hanya dua hewan yang boleh masuk dalam taman yaitu anjing atau kuda mini. Itupun harus dilengkapi dengan tali atau jika tidak, harus ditinggal di hotel. Jadi walaupun banyak karakter hewan, nampaknya hewan peliharaanmu tidak akan bisa bertemu dengan karakter idolanya.

6. Jangan lupa pakai sepatu

14 Aturan Aneh Saat di Disney Park yang Harus Ditaatipexels.com/Shane Aldendorff

Walaupun judulnya taman hiburan nampaknya Disney Park bukanlah taman yang sebenarnya. Hal ini terkait dengan aturan memakai sepatu setiap saat. Dalam beberapa wahana, Disney Park akan memberikan tempat khusus untuk menyimpan sepatu selama pengunjung menikmati wahana. Penggunaan sandal hanya diperbolehkan saat musim panas.

Baca Juga: Ini 7 Fakta seputar Disney Princess Syndrome, Sering Melanda Perempuan

7. Pakai pakaian sewajaranya

14 Aturan Aneh Saat di Disney Park yang Harus Ditaatiunsplash.com/Zany Jadraque

Disney Park tak hanya mengatur hal-hal yang dilarang dilakukan tapi juga cara berpakaian. Berpakaian sewajarnya sangat dianjurkan walaupun beberapa orang ingin terlihat modis dengan memakai berbaju cosplay, jubah panjang, syal panjang. Namun hal itu dilarang oleh Disney Park. Pihak Disney tidak ingin ada pengunjung lain yang terganggu saat naik wahana karena syal panjang yang dikenakan pengunjung lain.

Baju yang sangat tidak dianjurkan lagi adalah baju berlapis-lapis yang banyak. Hal ini sangat mengganggu saat pemeriksaan. Akan ada banyak pengunjung yang akan menunggu dengan kesal.

8. Dilarang memakai topeng

14 Aturan Aneh Saat di Disney Park yang Harus Ditaatiunsplash.com/Llanydd Lloyd

Disney Park adalah tempatnya karakter animasi berkumpul. Begitu pula berbagai aksesorisnya dapat dibeli di toko-toko souvenir dan dapat langsung dipakai sambil berfoto. Namun khusus untuk topeng, orang dewasa di atas 14 tahun dilarang mengguanakannya. Hanya anak-anak berumur 14 tahun ke bawah yang boleh menggunakan topeng karakter favorit mereka. Tak hanya berlaku untuk topeng tapi juga kostum.

Selain topeng, Disney Park juga melarang hal-hal yang berbau tato. Bukan, bukan tidak boleh masuk tapi hanya ditutupi. Tato yang bersifat ofensif atau tidak pantas merupakan hal yang dilarang. Jika tidak ingin menutupinya, pengunjung harus rela menunggu teman-temannya bermain di pintu luar Disney Park.

9. Kesopanan akan sangat dihargai

14 Aturan Aneh Saat di Disney Park yang Harus Ditaatipixabay.com/aykapog

Kesopanan adalah hal penting di manapun termasuk Disney Park. Walaupun antrean sepanjang apapun tindakan, omongan yang tidak senonoh adalah sebuah larangan. Dan satu lagi aturan terkait antrean, jika keluar dari antrean pengunjung harus kembali mengantre.

Selain itu, berjalan adalah tindakan yang tepat saat berkeliling di Disney Park. Karena jika anak kecil atau orang dewasa mulai berlari maka itu sejenis ancaman untuk pengunjung lainnya. Setiap pengunjung tentu tidak ingin anaknya terluka karena tertabrak pengunjung yang berlarian.

10. Jangan mengguankan flash, tripod bahkan drone

14 Aturan Aneh Saat di Disney Park yang Harus Ditaatipixabay.com/photoAC

Aturan kali ini mengenai berfoto. Disney Park senang jika pengunjung berfoto dan mengabadikan gambarnya tapi aturan yang pasti jangan mengganggu pengunjung lain. Berfoto menggunakan flash apalagi di wahana yang gelap akan mengganggu mata pengunjung lain. Selain itu, menggunakan tripod besar atau bahkan drone juga untuk berfoto adalah larangan.

11. Sedotan, balon air, permen karet tidak diperbolehkan

14 Aturan Aneh Saat di Disney Park yang Harus Ditaatipixabay.com/Ryan McGuire

Di Disney Park, ada tempat khusus untuk pengunjung yang cinta pada hewan yaitu Disney's Animal Kingdom. Tapi sebelum masuk area itu ada baiknya tidak ada sedotan ataupun balon yang dibawa. Hewan-hewan di sini telah dirawat dengan baik dan tak ingin tersedak karena sedotan atau balon. 

Selain itu, permen karet adalah hal yang tidak akan ditemukan terjual di Disney Park. Walaupun tidak ada aturan resmi dilarang membawanya dari rumah tapi pihak Disney akan lebih senang jika zat langket itu ditinggal di rumah saja.

12. Masuk ke resort sama dengan siap menjadi model dadakan

14 Aturan Aneh Saat di Disney Park yang Harus Ditaatipixabay.com/betinasuarez

Jika setuju untuk masuk dalam taman wisata maka pengunjung dianggap setuju dengan aturan menjadi model dadakan. Aturan tersebut tertulis "Kami dapat memotret, memfilmkan, merekam video, merekam, atau mereproduksi gambar dan / atau suara siapa pun yang memasuki Taman dan menggunakan yang sama untuk tujuan apa pun tanpa pembayaran kepada siapa pun." Jadi jika ada fotomu dalam promosi mereka, jangan mengharap kompensasi bayaran ya.

13. Dilarang membawa kado

14 Aturan Aneh Saat di Disney Park yang Harus Ditaatipixabay.com/Michael Schwarzenberger

Disney adalah tempat yang bagus untuk merayakan ulang tahun bersama teman-teman. Namun, jika ingin merayakan pesta satu syarat yang diajukan adalah kado atau benda-benda yang terbungkus dilarang masuk taman hiburan. Jika ada kado diharuskan tetap diletakkan di hotel. Pihak Disney Park tidak menginginkan sesuatu yang terbungkus karena terkait dengan keamanan.

14. Makanan dalam tas pendingin

14 Aturan Aneh Saat di Disney Park yang Harus Ditaatievannex.com

Makan di Disney Park tentu akan sedikit menguras uang di kantong. Oleh karena itu banyak pengunjung memutuskan untuk membawa makanan dari luar. Hal itu diizinkan asalkan makanan tersebut dimasukkan dalam tas pendingin yang lunak bukan yang keras ya. Tas pendingin keras akan mengganggu jadi tas jenis ini dilarang.

Itu adalah 14 aturan yang harus dicermati sebelum masuk ke Disney Park. Terutama buat kamu yang pertama kali mengunjungi taman hiburan ini. Kamu tentu tak ingin mengganggu dan terganggu dengan orang lain bukan?

Baca Juga: 9 Hal Ini yang Akan Terjadi Seandainya Disneyland Benar-Benar Ada di Indonesia

mirqotul aliyah Photo Verified Writer mirqotul aliyah

twitter @miraliyah

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya