Citilink resmi memperbaharui kebijakan bagasi tercatat bagi penumpangnya. Mulai 1 Maret 2026, maskapai pelat merah ini menetapkan jatah bagasi gratis sebesar 10 kilogram untuk penumpang rute domestik yang menggunakan armada Airbus A320.
Corporate Secretary & CSR Group Head PT Citilink Indonesia, Tashia Scholz, menjelaskan ketentuan bagasi kabin tetap tidak mengalami perubahan. Penumpang di seluruh penerbangan Citilink, baik yang menggunakan armada A320 maupun ATR 72-600, tetap mendapatkan bagasi kabin gratis seberat tujuh kilogram.
Sementara itu, penumpang domestik yang terbang menggunakan armada ATR 72-600 tetap memperoleh fasilitas bagasi tercatat sebesar 10 kilogram. Aturan baru ini berlaku untuk pembelian tiket mulai 1 Maret 2026.
Ada pun penumpang yang telah membeli tiket sebelum tanggal tersebut tetap berhak mendapatkan jatah bagasi sesuai ketentuan lama yang tertera saat pembelian, yakni 15 kilogram bagasi tercatat dan 7 kilogram bagasi kabin.
