Kapan Waktu Terbaik Pesan Tiket Kapal Pesiar?

Ternyata Maret adalah bulan terbaik untuk memesan tiket

Belakangan ini, kapal pesiar menjadi wisata yang banyak dipilih untuk honeymoon hingga liburan keluarga. Tak cuma berlayar melintasi laut, kita akan dimanjakan dengan berbagai fasilitas high class, seperti kamar tidur, kolam renang, sampai restoran mewah, lho.

Pelayaran rekreasi pertama di dunia terjadi pada 1844 silam, ketika Perusahaan Navigasi Uap Semenanjung dan Oriental (P&O) membawa penumpang dari Southampton ke Malta. Sejak saat itu, kapal pesiar menjadi wisata yang paling digandrungi saat ini, nih.

Meski begitu, tentunya memesan tiket kapal pesiar tidak boleh sembarangan, lho. Sebab, ada waktu terbaik yang disarankan untuk menikmati pelayaran dengan berbagai fasilitas high class yang tidak boleh dilewatkan wisatawan sepanjang 2024. Kira-kira kapan, ya?

Bagi yang berencana ingin berlayar sembari menyantap berbagai makanan lezat, berikut waktu terbaik untuk memesan tiket kapal pesiar. Yuk, cari tahu!

 

1. Waktu terbaik untuk memesan tiket kapal pesiar

Kapan Waktu Terbaik Pesan Tiket Kapal Pesiar?ilustrasi kapal pesiar (pixabay.com/MustangJoe)

Bagi yang ingin berlayar sembari menikmati berbagai hidangan lezat, cari tahu kapan waktu terbaik untuk menaiki kapal pesiar ya. Secara umum, ada tiga waktu ideal untuk memesan tiket kapal pesiar sepanjang tahun, yakni antara lain:

  • Januari hingga Maret, selama “musim ombak”

Musim ombak umumnya berlangsung dari Januari hingga Maret. Pada periode promosi ini, banyak perusahaan pelayaran akan menawarkan diskon besar-besaran untuk menarik para wisatawan melakukan perjalanan "di atas ombak". 

Promosi musim ombak dirancang untuk memikat wisatawan supaya memesan tidak hanya pelayaran untuk akhir tahun, tetapi juga untuk tanggal-tanggal tertentu hingga dua tahun ke depan. Maka dari itu, periode promosi ini harus dinantikan.

  • Black Friday

Black Friday menjadi hari belanja diskon yang biasanya jatuh pada Jumat setelah perayaan Thanksgiving di Amerika Serikat. Ini ditandai dengan penawaran diskon besar-besaran dari berbagai toko offline dan online, termasuk perusahaan pelayaran, lho.

Pada tahun ini, Black Friday akan jatuh tanggal pada 29 November. Namun, belakangan ini periode promosi untuk Black Friday umumnya berlangsung lebih lama, mulai dari sebelum perayaan Thanksgiving yang jatuh pada 28 November. Catat, ya!

  • Cyber Monday

Sama seperti Black Friday, Cyber Monday adalah hari belanja online dengan promo diskon besar- besaran. Umumnya, jatuh pada Senin setelah liburan Thanksgiving Day atau pada 2 Desember di tahun ini, lho.

Berbagai toko online di seluruh dunia, termasuk perusahaan pelayaran akan memberikan diskon dan promo dalam berbagai bentuk. Cara ini juga bisa diterapkan saat kamu punya rencana untuk berlayar agar mendapat best deal.

Baca Juga: 5 Kesalahan saat Berlibur dengan Menggunakan Kapal Pesiar, Hindari!

2. Cara mendapatkan penawaran tiket kapal pesiar terbaik selain musim ombak

Kapan Waktu Terbaik Pesan Tiket Kapal Pesiar?ilustrasi kapal pesiar (pixabay.com/hetoimasai)

Namun, jika ketinggalan promo diskon musim ombak, Black Friday, ataupun Cyber Monday, lanjutkan dengan mengatur notifikasi email dengan perusahaan pelayaran agar kamu tidak melewatkan promo apa pun sepanjang tahun.

Jika membaca artikel ini antara April hingga Oktober, jangan khawatir tidak bisa menikmati pelayaran high class dengan fasilitas yang begitu mewah. Faktanya, perusahaan pelayaran cenderung akan melakukan penjualan sepanjang tahun.

Royal Caribbean bahkan memberikan diskon pada Memorial Day sampai 30 persen untuk pelayaran selama 12 bulan ke depan, lho. Jadi meski terlambat membaca ini, kamu masih tetap bisa mendapatkan penawaran luar biasa sepanjang tahun.

3. Cara memesan tiket kapal pesiar

Kapan Waktu Terbaik Pesan Tiket Kapal Pesiar?ilustrasi kapal pesiar (pixabay.com/huems04)

Nah, memesan tiket kapal pesiar sangat mirip dengan memesan penerbangan. Ada banyak sumber daya di luar sana yang bisa membantumu, mulai dari agen perjalanan sampai situs pemesanan seperti Cruisewatch ataupun CruiseDirect.

Selain itu, kamu juga memesan tiket kapal pesiar melalui halaman hadiah dari kartu kredit. Namun, metode paling efektif untuk memesan kapal pesiar dan sederhana adalah dengan mengunjungi langsung situs web dari perusahaan tersebut

Temukan tanggal atau lokasi pelayaran idealmu serta atur notifikasi email. Pastikan untuk menyiapkan akun dan data diri supaya lebih mudah untuk menyelesaikan pemesanan saat penawaran terbaik masuk ke kotak masukmu.

Dengan informasi di atas, sekarang kamu bisa mempersiapkan liburan yang seru bersama keluarga atau pasangan dengan berlayar memaai kapal pesiar. Pastikan untuk menyalakan notifikasi email dan mengunjungi situs web perusahaan pelayaran, ya!

Baca Juga: 10 Makanan yang Harus Dihindari saat Naik Kapal Pesiar, biar Gak Sakit

Anis Photo Verified Writer Anis

Hi!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya