Perjalanan dari Malang ke Surabaya tak hanya bisa ditempuh dengan kereta api, tetapi bus juga menjadi pilihan favorit banyak orang karena harganya terjangkau, jadwal yang fleksibel, dan akses yang mudah dari berbagai titik di dalam kota. Moda transportasi ini juga cocok banget buat kamu yang ingin bepergian cepat dan praktis tanpa repot memesan tiket jauh-jauh hari.
Meski terlihat sederhana, bepergian dengan bus tetap membutuhkan persiapan agar kamu merasa lebih aman dan nyaman, terutama jika kamu baru pertama kali naik bus antarkota. Memahami hal-hal kecil, seperti titik naik yang tepat, waktu keberangkatan yang pas, hingga jenis bus yang sesuai kebutuhan, bisa membuat perjalananmu jauh lebih tenang.
Oleh sebab itu, di bawah ini ada beberapa tips praktis yang mudah kamu terapkan agar perjalanan dari Malang ke Surabaya terasa lebih aman, lancar, sekaligus menyenangkan hingga kamu tiba di tujuan. Coba praktikkan, ya!
