Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

4 Genre yang Diusung Drakor Head Over Heels, Horor hingga Komedi

cuplikan drama Head Over Heels (dok.tvn/Head Over Heels)

Sama seperti di Indonesia, genre horor nampaknya juga tengah naik daun di Korea Selatan. Dua drama Korea bergenre horor yang tayang berdekatan pada 2025 ini, yaitu The Haunted Palace dan Head Over Heels, mendapat respons yang baik dari penonton.

Head Over Heels menceritakan dukun muda yang harus menyelamatkan crush-nya yang selalu dirundung kesialan. Gak cuma horor semata, drama ini juga menggabungkan beberapa genre yang lain. Lantas, apa saja genre yang diusung drakor Head Over Heels? Simak penjelasan selengkapnya di bawah ini!

1. Horor

cuplikan drama Head Over Heels (dok.tvn/Head Over Heels)

Head Over Heels menyoroti praktik perdukanan yang ternyata masih dimininati di tengah medernisasi Korea Selatan. Ada beberapa dukun yang muncul di drama ini. Salah satunya adalah Park Seong A (Cho Yi Hyun) yang merupakan dukun muda yang digadang-gadang akan menjadi dukun hebat di masa depan.

Park Seong A mempunyai kemampuan untuk melihat makhluk kasat mata seperti roh jahat, iblis, dan hantu. Ia bisa melakukan ritual-ritual untuk mengusir roh jahat. Beberapa ritual perdukunan yang ditampilkan pada drama ini mempunyai nuansa magis yang berhasil membuat bulu kuduk penonton berdiri.

2. Romance

cuplikan drama Head Over Heels (dok.tvn/Head Over Heels)

Kisah romansa yang terjadi di drama ini mempunyai vibe yang manis, lucu dan menggemaskan ala-ala anak SMA. Tingkah laku Park Seong A yang begitu tergila-gila pada Bae Gyeon Woo (Cho Young Woo) hanya bisa membuat penonton geleng-geleng kepala sembari nyengir kuda.

Sayangnya, pada saat sedang menikmati tingkah gemas Park Seong A dan Bae Gyeon Woo, penonton dibuat dilema dengan hadirnya second lead, yaitu Pyo Ji Ho (Cha Kang Yoon). Yup, ketiganya terlibat cinta segitiga yang biasanya harus menumbalkan perasaan salah satu karakternya

3. Komedi

cuplikan drama Head Over Heels (instagram.com/tvn_drama)

Rasa-rasanya sudah tak terhitung berapa kali penonton dibuat tertawa terbahak-bahak karena melihat adegan lucu di drama ini. Head Over Heels menghadirkan guyonan-guyonan yang segar dan tidak terlalu dipaksakan untuk lucu.

Beberapa karakter seperti Park Seong A, Pyo Ji Ho dan Master Bunga (Yoon Hyung Hee) mempunyai kepribadian yang kocak. Celetukan dan tingkah laku mereka tak pernah gagal membuat penonton terutama. Dan, satu hal yang perlu diapresiasi adalah drama ini mempunyai unsur komedi yang pas, tidak berlebihan dan mempunyai timing yang tepat.

4. Coming of age

cuplikan drama Head Over Heels (dok.tvn/Head Over Heels)

Karakter-karakter utama dalam drama ini masih berusia remaja. Mereka tengah mengalami banyak pergolakan batin atau keresahan yang sulit untuk dijelaskan. Keresahan-keresahan tersebut munculnya dari trauma masa lalu, saat mereka masih anak-anak.

Drama ini juga menggambarkan para karakternya yang tengah merajut mimpi-mimpi. Seperti Bae Gyeon Woo yang memutuskan ingin kembali menjadi atlet panahan. Di sisi lain, ada Park Seong A yang masih harus berjuang supaya bisa mencapai impiannya, yaitu lanjut kuliah.

Head Over Heels menjadi drama yang membuka paruh kedua tvN dengan sangat baik. Meskipun ratingnya tidak begitu tinggi, drama ini selalu trending dan jadi pembicaraan hangat di berbagai media sosial. Apakah kamu juga mengikuti drakor yang satu ini?

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Izza Namira
EditorIzza Namira
Follow Us