Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

7 Konflik Internal Geng Narkoba Candy di Drakor Good Boy

Still cut Good Boy (dok.JTBC/Good Boy)

Di balik aksi kriminal terorganisir yang dijalankan oleh Geng Narkoba Candy dalam drama Good Boy, tersembunyi konflik internal yang perlahan menggerogoti kekompakan mereka dari dalam. Meskipun terlihat solid dan berpengaruh di permukaan, dinamika kekuasaan, rasa tidak percaya, hingga pengkhianatan mulai mencuat seiring meningkatnya tekanan dari pihak kepolisian.

Ketegangan antar anggota geng membuat organisasi ini rapuh dan penuh risiko, salah satunya diengaruhi oleh tim khusus polisi yang dipimpin oleh Yoon Dong Ju (Park Bo Gum). Konflik internal ini menjadi salah satu elemen penting yang menambah ketegangan dan lapisan cerita dalam drama. Yuk, simak konflik internal yang terjadi!

1. Min Ju Young (Oh Jung Se) telah melanggar kontrak yang telah disepakati dengan Inarko (Lee Ho Jung) yang meracik narkoba Candy

still cut Good Boy (dok.JTBC/Good Boy)
still cut Good Boy (dok.JTBC/Good Boy)

2. Ia malah bekerja sama dengan Baek Suk Choon (Ahn Se Ho) tanpa senpengatahuan anggota lainnya untuk mengedarkan Candy ke wilayah Insung

Still cut Good Boy (dok.JTBC/Good Boy)

3. Selain itu tekanan dari pihak kepolisian yang berhasil mendapatkan sejumlah penyimpanan uang hasil peredaran narkoba mereka juga mematik konflik internal

Still cut Good Boy (dok.JTBC/Good Boy)

4. Inarko sebagai anggota penting dalam pembuatan narkoba Candy memilih mengundurkan diri karena hilangnya uang mereka dalam jumlah yang banyak itu

Still cut Good Boy (dok.JTBC/Good Boy)

5. Hal tersebut menyulut emosi Min Ju Young. Ia bahkan mengancamnya akan melukai kakak panti Inarko yang telah lama dicarinya

Still cut Good Boy (dok.JTBC/Good Boy)

6. Inarko tentunya marah, namun Min Ju Young malah berniat membunuhnya. Pada saat itu Leo (Ko Jun) berniat melindungi Inarko, tapi malah ditodong senjata oleh Baek Sun Choon

Still cut Good Boy (dok.JTBC/Good Boy)

7. Gak hanya itu, saat Inarko tahu bahwa Min Ju Young melanggar kontraknya, ia marah besar. Pasalnya peredaran narkoba di Insung berdampak pada wanita dan anak-anak

Still cut Good Boy (dok.JTBC/Good Boy)

Konflik internal dalam geng narkoba Candy semakin memanas dan membuat hubungan antar anggotanya retak. Pengkhianatan, tekanan dari polisi, hingga ancaman terhadap orang terdekat membuat situasi makin rumit dan berbahaya. Semua ini menunjukkan bahwa kekuasaan yang dibangun di atas kebohongan dan ambisi bisa runtuh kapan saja.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Ananda Zaura
EditorAnanda Zaura
Follow Us