TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Nissan Rilis Foto Siluet Mobil Baru, Apakah Juke?

Juke baru perpaduan Gripz 2015 dan mobil balap 240z

caradvice.com.au

Nissan mengungkapkan kehadiran Juke baru lewat unggahan foto siluet di akun media sosial Twitternya.

Sebelumnya Nissan menampilkan jika awalnya Nissan selalu menampilkan sisi depan atau sisi tertentu dari produk barunya, maka tidak untuk Juke terbaru ini.

Berikut bocoran seputar Nissa Juke terbaru yang dirangkum penulis. Berikut detailnya!

1. Nissan Juke diperkirakan bakal memiliki tinggi seperti mobil SUV

Meski belum mengeluarkan pernyataan resmi terkait Juke terbaru, berbagai media telah mengulas model terbaru dari Juke.

Caradvice mengungkapkan Juke terbaru hadir dengan desain kekinian yang memadukan garis swoopy coupe-like dengan hatchback body yang diklaim ringkas.

Mobil terbaru Nissan ini juga digadang-gadang memiliki tinggi seperti mobil segmen Sport Utility Vehicle (SUV).

Baca Juga: Dipamerkan di GIIAS 2019, Nissan Leaf Siap mengaspal pada 2020

2. Lampu belakang bakal tampil beda, nih

enginenu.com

Jika melihat foto siluet yang diunggah Nissan itu, dapat dipastikan bahwa desain lampu belakang Juke bakal bertingkat.

Desain lampu belakang ini bakal menjadi salah satu keunggualan Juke terbaru.

3. Head lamp bakal gunakan dual tier nih

Tak hanya lampu bekalang, head lamp Juke bakal menjadi ikonik dengan desain utama dual tier yang dipadukan dengan LED DRL termasuk headlight bulat.

Desain ini dipastikan bakal membuat tampilan eksterior Juke menjadi terlihat elegan, gagah dan kekinian.

4. Juke diklaim mengusung konsep perpaduan mobil jadul

motorauthority.com

Cardvice mengungkapkan Juke terbaru ini sepertinya terispirasi dari konsep Gripz 2015, dan mobil balap 240z yang pernah menjuarai Safari Rally 1971 dan 1973 di Afrika.

Baca Juga: Tiga Alasan Kenapa Mobil Listrik Masih Belum Beredar di Indonesia

Verified Writer

R Malee

Penulis lepas yang jarang berbuat baik. Silahkan baca, kalau suka silahkan like.....

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya