ilustrasi mematikan mesin mobil (pexels.com/My Car Key Hero)
Teknologi CVT (Continuously Variable Transmission) memiliki sejarah panjang yang menarik. Konsep dasarnya sudah digagas sejak abad ke-15 oleh Leonardo da Vinci, namun baru mulai digunakan secara nyata dalam dunia otomotif pada 1958 oleh pabrikan asal Belanda, DAF. Mobil DAF 600 adalah yang pertama mengadopsi sistem transmisi variabel bernama Variomatic, yang menjadi cikal bakal CVT modern. Teknologi ini terus dikembangkan karena mampu memberikan perpindahan gigi yang halus dan efisien.
Pada tahun 1980-an, CVT mulai digunakan secara lebih luas oleh produsen otomotif Jepang, seperti Subaru dan Nissan. Sejak saat itu, CVT semakin populer di berbagai model mobil kecil dan menengah karena keunggulannya dalam efisiensi bahan bakar dan kenyamanan berkendara. Produsen seperti Honda, Toyota, dan Mitsubishi juga mengembangkan sistem CVT mereka sendiri untuk menyesuaikan kebutuhan kendaraan masa kini.