Toyota Luncurkan Crossover Baru Hari Ini, Corolla Cross Terbaru?

Sempat tertangkap kamera saat uji jalan

Jakarta, IDN Times - Pabrikan otomotif Toyota akan meluncurkan mobil berjenis crossover baru pada Rabu (2/6). Banyak yang berspekulasi mobil baru tersebut adalah versi terbaru dari Corolla Cross.

Tapi hingga saat ini belum ada konfirmasi resmi dari Toyota mengenai akan meluncurnya Corolla Cross. Toyota hanya merilis video teaser singkat mengenai mobil anyar tersebut.

"Lihat siluet menjadi nyata selama Toyota Press Conference pada 2 Juni 2021 pukul 10:30 EDT," demikian keterangan resmi Toyota.

1. Sempat tertangkap kamera saat uji jalan

Toyota Luncurkan Crossover Baru Hari Ini, Corolla Cross Terbaru?toyota.astra.co.id

Meski hanya dikasih teaser siluet, namun dari bentukannya memang mobil anyar Toyota ini mirip desain Corolla Cross. Tak mengherankan jika kemudian beredar spekulasi mobil ini memang Corolla Cross.

Apalagi beberapa pekan terakhir beredar foto mobil Toyota yang ditutupi stiker sedang melakukan uji coba di jalanan. 

Baca Juga: Toyota Corolla Cross Meluncur Siang Ini, Intip Dulu Yuk Bocorannya!

2. Corolla Cross meluncur musim panas lalu

Toyota Luncurkan Crossover Baru Hari Ini, Corolla Cross Terbaru?Toyota All New Corolla Cross hadir di Jateng dan DIY. IDN Times/Anggun Puspitoningrum

Toyota sendiri pernah memperkenalkan Corolla Cross musim pada panas lalu. Dari perkenalan ini diketahui mobil ini berdimensi panjang 175,5 inci (4.460 mm), lebar 71,9 inci (1.825 mm) dan tinggi 63,8 inci (1.620 mm) dengan jarak sumbu roda yang membentang 103,9 inci ( 2.640 mm). Mobil ini dibekali mesin berkonfigurasi empat silinder 1,8 liter yang dikawinkan dengan trasnmisi CVT.

3. Corolla Cross sudah meluncur di Indonesia

Toyota Luncurkan Crossover Baru Hari Ini, Corolla Cross Terbaru?toyota.astra.co.id

Toyota Cross sendiri sudah meluncur di Indonesia dengan harga mulai Rp463,51 juta. Ada dua varian yang bisa kamu pilih, yakni gasoline dan hybrid. Versi  hybridnya dijual Rp 497,8 juta.

Corolla Cross telah menggunakan platform terbaru Toyota, yakni TNGA-C. Sehingga mobil ini cocok banget buat kamu yang menginginkan SUV tangguh tapi tetap nyaman. Versi terbaru Corolla Cross yang akan meluncur hari ini, jika benar begitu, seharusnya lebih canggih!

Baca Juga: Toyota Corolla Cross Resmi Meluncur, Dijual Mulai Rp457 Jutaan!

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya