DCVI Hadirkan Kembali Program Lebaran Rescue Tahun Ini

Sekaligus memperkenalkan produk terbarunya

Jakarta, IDN Times - Daimler Commercial Vehicles Indonesia (DCVI) selaku agen tunggal penjualan resmi kendaraan Mercedes-Benz Bus dan Truk di tanah air,  ikut berpartisipasi dalam kegiatan mudik Lebaran 2023.

DCVI kembali menghadirkan program bernama 'Lebaran Rescue 2023' pada 17-29 April. Program ini adalah program layanan 24 jam bagi pelanggan Mercedes-Benz Bus, sehingga para pemudik yang menggunakan jasa bus Mercedes-Benz lebih aman dan nyaman selama perjalanan.

1. Titik pelayanan bertambah

DCVI Hadirkan Kembali Program Lebaran Rescue Tahun IniDCVI perkenalkan Actros dan Arocs Euro 5 (dok. DCVI)

Tahun ini DCVI menambah jumlah titik pelayanan menjadi 11 titik, dari yang sebelumnya hanya tersedia 6 titik rescue point pada 2022 lalu.

Peningkatan titik layanan ini diiringi juga dengan peningkatan jumlah personel, DCVI memastikan para dealer menyiapkan 18 personel siaga di 7 titik bengkel siaga, dan juga 15 personel di 4 service points.

Berbagai fasilitas dan servis pun disediakan pada 11 titik rescue tersebut, di antaranya:

  • Gratis biaya inspeksi
  • Pelayanan darurat seperti gratis inspeksi on the spot, dukungan teknis dan pelayanan purna jual lain selama 24 jam, serta pelayanan konsultasi dan dukungan teknis
  • Gratis biaya teknisi untuk pelayanan darurat dan cek kesehatan mesin di tiap titik.

Baca Juga: Telusur Jalur Pansela Anyer-Malingping: Jalan Mulus Sepanjang Pantai!

2. Lokasi bengkel bisa dicek lewat smartphone

DCVI Hadirkan Kembali Program Lebaran Rescue Tahun IniMengusung tiga pilihan mesin baru (dok. DCVI)

Presiden Direktur DCVI, Naeem Hassim mengatakan, berbagai bengkel dari DCVI akan bisa diakses di aplikasi Kementerian Perhubungan (Kemenhub) berbasis web dan mobil bernama 'Mitra Darat', yang berisi semua informasi mengenai mudik, lokasi posko mudik, dan bengkel sekaligus nomor teleponnya.

"Kami sebagai pelaku industri mendukung penuh program pemerintah, hal ini tidak lepas dari tanggung jawab kami dalam menjaga performa unit kami," kata dia dalam siaran resminya (10/4/2023).

3. DCVI perkenalakan Axor M-Cab

DCVI Hadirkan Kembali Program Lebaran Rescue Tahun IniMercedes-Benz Axor M-Cab (dok.DCVI)

Pada kesempatan yang sama, DCVI juga memperkenalkan produk terbarunya yaitu Mercedes-Benz Axor M-Cab untuk mendukung industri logistik ke depannya.

Axor M-Cab Euro 4 ini merupakan pengembangan dari Mercedes-Benz Axor Euro 4 yang dirilis pada tengah tahun lalu.

Produk ini hadir masih dengan teknologi yang sama seperti pendahulunya, namun dengan penambahan dimensi pada kabin pengemudi dan juga fasilitas-fasilitas baru untuk mendukung kenyamanan pengemudi.

"Axor M-Cab hadir dengan bentuk kabin yang lebih besar dan dilengkapi dengan tempat tidur yang lebih luas untuk sopir," kata Head of Product Management and Marketing DCVI, Faustina.

Baca Juga: Telusur Jalur Pansela Anyer-Malingping: Jalan Mulus Sepanjang Pantai!

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya