Hyundai Palisade Facelift Dapat Update Suspensi, Jadi Lebih Nyaman

Hyundai Palisade terbaru jadi semakin premium, nih

Jakarta, IDN Times - New Hyundai Palisade atau versi facelift diresmikan pekan lalu (28/7/2022). Ubahan yang diberikan pada Hyundai Palisade facelift memang terbilang cukup banyak, nih. Mulai dari sisi eksterior, interior, sampai ke fiturnya. Secara desain, Hyundai ingin meningkatkan Palisade lebih premium lagi dari generasi sebelumnya.

Selain desain, salah satu bagian yang menarik untuk dibahas adalah suspensinya. Suspensi Hyundai Palisade facelift disebut masih sama dengan sebelumnya, tapi ada beberapa penyesuaian yang dilakukan agar bantingan mobil mewah ini bisa terasa lebih nyaman.

1. Ubahan pada katup suspensi depan dan belakang

Hyundai Palisade Facelift Dapat Update Suspensi, Jadi Lebih NyamanBuritan Hyundai Palisade terbaru (IDN Times/Fadhliansyah)

Palisade facelift menggunakan tipe Selective Damping Control (SDC), dari yang sebelumnya memakai Preloaded Linear Damper (PLD). Ubahan ini bisa meningkatkan kenyamanan saat berkendara, apalagi saat bertemu kontur jalan yang kasar.

Selain itu, perubahan ini juga meningkatkan stabilitas Palisade saat dipacu dalam kecepatan yang tinggi, serta mobil jadi lebih mudah dikontrol saat berpindah dari satu lajur ke lainnya.

"Karakter dampingnya saat rebound dibagi menjadi dua, low dan high frequency," kata Bonar Pakpahan, Product Expert PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) di Jakarta (4/8/2022).

Karakter damping low frequency ini memberikan efek mobil jadi lebih mudah dikendalikan dalam kecepatan tinggi, sedangkan yang high frequency mengurangi efek guncangan yang diterima body mobil saat melintasi jalan rusak dan meningkatkan kenyamanan.

Baca Juga: Ramai Dilirik, Hyundai Stargazer Sudah Dipesan 1.500 Unit

2. Lebih kedap suara

Hyundai Palisade Facelift Dapat Update Suspensi, Jadi Lebih NyamanPeredaman suara di dalam kabin Palisade facelift lebih baik (PT HMID)

Peningkatan lain yang terpasang pada Hyundai Palisade terbaru, adalah peredam suara kabin. Sehingga, penumpang di dalam mobil jadi lebih nyaman, karena tidak ada suara-suara yang masuk sampai ke dalam kabin.

Hal ini bisa terwujud berkat beberapa ubahan, yang pertama ialah peningkatan dari kebisingan jalan. Peningkatannya meliputi pemasangan cover untuk menutupi kebisingan yang berasal dari rongga di atas subwoofer, mengisi rongga di dekat roda belakang dengan PU foam, lalu mempertebal insulation pad untuk meningkatkan penyerapan kebisingan.

Enggak cuma itu, dari kebisingan dari suara angin di luar pun dikurangi dengan mengaplikasikan insulation pad di lubang yang ada pada kaca spion dan meningkatkan kaca-kaca samping mobil untuk mendapatkan peredaman suara yang lebih baik lagi. Terakhir, ubahan dilakukan pada bentuk bushing mounting depan diferensial, untuk mengurangi getaran saat di kecepatan tinggi.

3. Hyundai Palisade dilengkapi berbagai fitur keselamatan canggih

Hyundai Palisade Facelift Dapat Update Suspensi, Jadi Lebih NyamanNew Hyundai Palisade meluncur (IDN Times/Fadhliansyah)

Seperti yang pernah dibahas sebelumnya, Hyundai juga menyematkan fitur SmartSense yang lebih lengkap lagi buat Palisade facelift. Berikut ini fitur-fiturnya:

  • Smart Cruise Control (SCC) w/Stop and Go
  • Lane Keeping Assist (LKA)
  • Lane Following Assist (LFA)
  • Forward Collision-Avoidance Assist (FCA)
  • Blind Spot Collision-Avoidance Warning (BCW)
  • Driver Attention Warning (DAW)
  • RearCross- Traffic Collision-Avoidance Assist (RCCA)
  • High Beam Assist (HBA)
  • Blind Spot View Monitor (BVW)
  • Surround View Monitor (SVM)
  • Safe Exit Assist (SEA)
  • Manual Speed Limit Assist (MSLA)

Baca Juga: Chevrolet Seeker, SUV Kompak Calon Penantang Hyundai Creta

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya