Motor Bebek Yamaha Jupiter Z1 Dapat Warna Baru, Harganya Rp19 Jutaan

Ada 3 pilihan warna baru

Jakarta, IDN Times - Menjelang akhir tahun 2023 ini, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) memberikan penyegaran terhadap salah satu motor bebek andalannya, Jupiter Z1 (3/10/2023).

"Kualitas motor bebek Yamaha telah terbukti bermanfaat mendukung kegiatan harian dan hobi berkendara konsumen lainnya. Jupiter Z1 salah satu yang disukai sampai sekarang karena berbagai keunggulan yang mampu menunjang mobilitas pengendara," kata Assiten General Manager Marketing Public Relation PT YIMM, Antonius Widiantoro, dalam siaran resminya, dikutip Rabu (4/10/2023).

Baca Juga: Pengguna Oli Yamalube Ini Dapat Satu Unit Motor Yamaha Gratis

1. Ada 3 warna baru

Motor Bebek Yamaha Jupiter Z1 Dapat Warna Baru, Harganya Rp19 JutaanAda 3 warna dan grafis baru (YIMM)

Totalnya ada 3 warna baru yang dihadirkan oleh YIMM untuk Jupiter Z1, yaitu Metallic Black, Metallic Red, dan Metallic Cyan dikombinasikan dengan grafis modern dan sporty.

Perpaduan grafis cyan dan merah tampak menonjol pada warna Metallic Black, sedangkan Metallic Red mendapatkan sentuhan gold kemudian Metallic Cyan dibubuhi grafis putih bercampur merah.

2. Grafisnya lebih agresif

Motor Bebek Yamaha Jupiter Z1 Dapat Warna Baru, Harganya Rp19 JutaanGrafisnya juga baru (YIMM)

Grafis yang terlihat pada body motor memang terlihat sporty, ditambah tulisan Jupiter Z1 yang menambah kesan agresif serta modern di motor ini.

"Konsumen dapat menggunakan Jupiter Z1 dengan penampilan teranyar ini, sekaligus memanfaatkan performa dan ketangguhan motor itu yang sudah teruji," jelas Anton.

3. Dijual Rp19 jutaan

Motor Bebek Yamaha Jupiter Z1 Dapat Warna Baru, Harganya Rp19 JutaanLogo Yamaha

Sebagai informasi, Jupiter Z1 dibekali mesin 115 cc 4-tak SOHC dengan pendingin udara, mesin tersebut memiliki tenaga maksimum 9,9 dk pada 7.750 rpm dan torsi 9,8 Nm pada 6.750 rpm.

Yamaha menjual Jupiter Z1 dengan pilihan warna baru ini seharga Rp19,790 juta on the road DKI Jakarta.

Baca Juga: Mengenal Rangka Yamaha Fazzio, Katanya Lebih Bagus dari eSAF

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya