Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

JMS 2025: Honda Tampilkan Mobilitas Masa Depan Global

IMG_8604.jpeg
Honda ramaikan JMS 2025 (Honda)
Intinya sih...
  • Honda memperlihatkan inovasi elektrifikasi di segmen kendaraan darat, termasuk SUV listrik Honda 0 α dan mobil listrik kompak Super-ONE Prototype.
  • Honda juga memperkuat lini Honda Marine dengan mesin luar-bord BF350 dan meluncurkan pesawat jet bisnis ringan HondaJet Elite II.
  • Honda menampilkan roket berkelanjutan yang bisa digunakan kembali, menjadikannya satu-satunya produsen otomotif dengan inovasi hingga ke luar angkasa.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Jakarta, IDN Times – Honda tampil all out di Japan Mobility Show (JMS) 2025 yang digelar pada 30 Oktober hingga 9 November dengan visi yang benar-benar melampaui batas mobilitas biasa.

Bukan hanya memamerkan mobil dan motor listrik, raksasa asal Jepang itu memperlihatkan bagaimana filosofi The Power of Dreams saat ini meluas hingga laut, udara, bahkan luar angkasa.

1. Inovasi di segmen kendaraan darat

IMG_8601.jpeg
Inovasi Honda di JMS 2025 sangat lengkap (Honda)

Honda membawa konsep elektrifikasi di segmen kendaraan darat. Di barisan utama, tampil Honda 0 α (Alpha), SUV listrik dari lini Honda 0 Series yang mengusung filosofi “Thin, Light, and Wise.” Model ini tampil ramping, ringan, dan cerdas dengan kabin luas, siap meluncur global mulai 2027 dari Jepang dan India.

Selain itu, ada Super-ONE Prototype, mobil listrik kompak yang menghadirkan sensasi fun to drivekhas Honda meski tanpa mesin konvensional. Dilengkapi Boost Mode dengan simulasi suara mesin, mobil ini membawa adrenalin pengemudi ke era elektrifikasi.

Tak ketinggalan, Prelude baru menjadi simbol bahwa semangat sport Honda tak pernah pudar, bahkan di masa era elektrifikasi seperti selama ini.

2. Inovasi mobilitas Honda di laut hingga udara

IMG_8602.jpeg
Inovasi yang dipamerkan lengkap hingga luar angkasa (Honda)

Tak berhenti di jalan raya, Honda juga memperkuat lini Honda Marine lewat mesin luar-bord BF350. Mesin V8 4.952 cc ini menghasilkan tenaga 350 dk dengan efisiensi tinggi. Mesin yang dibekali fitur seperti Trim Support Function, Cruise Control, dan Automatic Tilt ini membuat BF350 menjanjikan pengalaman berlayar yang stabil dan nyaman.

Sementara di udara, HondaJet Elite II menjadi bintang. Pesawat jet bisnis ringan ini kini memiliki jarak jelajah hingga 2.865 km dan dibekali fitur keselamatan seperti Auto Throttle dan Emergency Autoland. Desain interior bertema Onyx dan Steel, serta varian Black Edition, menegaskan kemewahan dan efisiensi dalam satu paket.

3. Inovasi mobilitas luar angkasa dari Honda

IMG_8603.jpeg
Mulai dari mobilitas darat, laut, hingga luar angkasa (Honda)

Yang paling menarik dari booth Honda di JMS 2025 adalah penampilan roket berkelanjutan yang bisa digunakan kembali, sebuah langkah yang menjadikannya satu-satunya produsen otomotif dengan inovasi hingga ke luar angkasa.

Roket tersebut telah diuji di Hokkaido pada Juni 2025, menggunakan bahan bakar terbarukan sebagai wujud komitmen Honda terhadap mobilitas berkelanjutan, bahkan di luar Bumi.

“Melalui JMS tahun ini, kami ingin menunjukkan bahwa inovasi bukan hanya tentang teknologi, tapi tentang manfaat bagi manusia. Filosofi kami tetap sama: menghadirkan kegembiraan, kebebasan, dan semangat untuk terus bermimpi," kata Yusak Billy, Sales & Marketing and After Sales Director PT Honda Prospect Motor, Rabu (29/10/2025).

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Anata Siregar
EditorAnata Siregar
Follow Us

Latest in Automotive

See More

[QUIZ] Coba Tebak Negara Asal Motor, Yakin Tahu?

30 Okt 2025, 18:35 WIBAutomotive