Deretan Mobil Imut Ini Ternyata Bertenaga Listrik

Imut tapi praktis dan ramah lingkungan

Jakarta, IDN TIMES - Menjamurnya mobil listrik menjadi pertanda bahwa ini saatnya dunia otomotif untuk beralih ke mesin ramah lingkungan. Selain itu, mobil listrik memiliki perkembangan teknologi yang semakin canggih pada fitur dan spesifikasi.

Tetapi, tahukah kamu jika ada mobil listrik yang memiliki ukuran kecil namun tetap punya spesifikasi yang gahar? Berikut adalah deretan mobil listrik yang memiliki ukuran mungil.

1. Wuling Hongguang Mini EV

Deretan Mobil Imut Ini Ternyata Bertenaga Listrik

Mobil imut yang dirilis pada tahun 2020 kemarin ternyata banyak peminatnya. Meski ukuran yang kecil, mobil ini memiliki kabin yang muat 4 penumpang sekaligus. Untuk urusan performa, Wuling Hongguang dilengkapi dengan mesin listrik bertenaga 27 dk dengan daya pasokan baterai sebesar 13,8 kWh.

Dengan ini, maka kecepatan mobil Wuling Hongguang bisa mencapai 100 km/jam dan punya daya jelajah hingga 170 km untuk sekali charge. Harganya mencapai Rp 61,5 juta hingga Rp 82, 8 juta.

Baca Juga: Mengapa Mobil Listrik Punya Torsi Lebih Besar dari Mobil Bensin?

2. Toyota Coms

Deretan Mobil Imut Ini Ternyata Bertenaga ListrikToyota Coms

Nah, mobil yang satu ini memang terlewat kecil, karena hanya bisa menampung seanyak 1 orang saja. Mobil ini juga tidak terlalu cepat, hanya 60 km/jam saja. Makanya mobil ini tidak bisa digunakan untuk jarak jauh, namun untuk berkomuter saja.

Tetapi dalam sekali charge, mobil imut ini bisa melaju hingga jarak 50 km. Rencananya, Toyota akan merilis mobil ini untuk program Eco Tourism di Nusa Dua Bali. Namun hingga saat ini masih belum merilis harga jualnya. 

3. Toyota Ultra Compact BEV

Deretan Mobil Imut Ini Ternyata Bertenaga Listrikglobal.toyota

Toyota juga akan meluncurkan produk yang dinamakan Ultra Compact Battery Electric Vehicle (BEV). Mobil berkapasitas dua penumpang ini sangat cocok untuk melakukan perjalanan jarak pendek di daerah perkotaan. Dengan menggunakan baterai lithium-ion, ecepatan maksimumnya hanya 60 km/jam, namun mobil ini punya daya jelajah sejauh 100 km untuk sekali charge.

4. Chery eQ1

Deretan Mobil Imut Ini Ternyata Bertenaga Listrikchery eq1

Chery eQ1 memiliki desain yang imut, tetapi bisa memuat 4 penumpang sekaligus, lho. Fiturnya sendiri sudah cukup hebat, seperti memiliki layar touchscreen di tengah dashboard. Motor listriknya sanggup produksi tenaga 41 dk dari baterai dengan kapasitas 38 kWh.

Mobil ini bisa mencapai kecepatan maksimum sebesar 100km/jam dan dapat menjangkau jarak 301 km dalam sekali charge. Chery eQ1 bisa dibanderol sekitar Rp 142,5 juta.

5. Kandi K27

Deretan Mobil Imut Ini Ternyata Bertenaga Listrikautomacha.com/kandi k27

Kandi K27 memiliki model layaknya mobil perkotaan. Tampilan depannya mengingatkan kita pada mobil Mini Cooper. Untuk urusan dapur pacunya, mobil ini menggunakan motor listrik 60 dk yang dilengkapi baterai berkapasitas 17,6 kWh.

Mobil listrik ini bisa mencapai kecepatan maksimum hingga 101 km/jam dan bisa menempuh jarak 95 km dalam sekali charge. Mobil yang mungil ini sudah mulai dijual di Amerika Serikat seharga Rp 115 juta.

Baca Juga: Toyota Jadi Mobil Terlaris di Dunia, Volkswagen Menatap Mobil Listrik!

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya