Belasan Mobil Mendiang Paul Walker Dilelang, Ada Mobil Apa Saja?

Banyak mobil langka lho!

Paul Walker terkenal akan perannya sebagai Brian O'Conner di film-film The Fast and The Furious. Sayangnya dia meninggal pada tanggal 30 November tahun 2013 lalu akibat kecelakaan kendaraan.

Paul Walker juga dikenal sebagai seorang pecinta mobil dan memiliki banyak koleksi kendaraan pribadi yang pada Januari 2020 nanti akan dilelang oleh rumah lelang Barrett-Jackson. Penasaran apa saja mobil pribadi Paul Walker yang akan dilelang? Yuk, simak di bawah ini.

1. Chevrolet Nova Wagon (1963)

Belasan Mobil Mendiang Paul Walker Dilelang, Ada Mobil Apa Saja?Flickr.com/Cody Ellis

Mobil ini diproduksi dari tahun 1961 hingga tahun 1979. Chevrolet Nova milik Paul Walker masuk ke dalam generasi pertama mobil ini diproduksi namun dengan bentuk station wagon. Selain wagon, mobil ini juga tersedia dalam bentuk sedan, coupe, dan versi atap convertible.

2. Chevrolet Chevelle Wagon (1964)

Belasan Mobil Mendiang Paul Walker Dilelang, Ada Mobil Apa Saja?Flickr.com/Greg Gjerdingen

Paul Walker juga memiliki mobil station wagon lain yaitu Chevrolet Chevelle yang diproduksi awal yaitu pada tahun 1964. Mobil ini selain wagon juga tersedia dalam versi sedan, coupe, dan atap convertible. Di tahun 60an, pasar mobil sudah lebih banyak menginginkan bentuk mobil yang lebih kecil termasuk Chevrolet yang satu ini.

3. Chevrolet II Nova (1967)

Belasan Mobil Mendiang Paul Walker Dilelang, Ada Mobil Apa Saja?Flickr.com/Sicnag

Nampaknya Paul Walker adalah seorang penggemar Chevrolet Nova, buktinya dia juga memiliki Chevrolet Nova lainnya dengan tahun yang lebih muda yang merupakan penyempurnaan dari generasi sebelumnya. Kali ini Paul Walker memilih Nova dengan bentuk sedan biasa, bukan station wagon lagi.

4. BMW M3 E30 (1988)

Belasan Mobil Mendiang Paul Walker Dilelang, Ada Mobil Apa Saja?Wikipedia.org

Mobil legendaris yang juga banyak diminati orang Indonesia. BMW M3 E30 menjadi sebuah mobil dengan performa tinggi di serinya. Setiap orang tak bisa mengalihkan pandangannya dari desain seksi sedan coupe yang satu ini tentunya.

5. Nissan R32 Skyline Race Car (1989)

Belasan Mobil Mendiang Paul Walker Dilelang, Ada Mobil Apa Saja?Flickr.com/Sicnag

Gak hanya mobil Amerika, Paul Walker juga memiliki koleksi mobil Jepang yang dijuluki Godzilla. Mobil ini adalah versi race car yang kemampuannya sudah disesuaikan untuk balapan lho. Bentuk mobilnya memang terkesan jadul dan biasa saja, namun performanya  boleh diadu.

6. BMW M3 E30 Coupe (1991)

Belasan Mobil Mendiang Paul Walker Dilelang, Ada Mobil Apa Saja?Bringatrailer.com

Paul Walker juga memiliki BMW M3 E30 lain dengan tahun yang lebih muda. Mobil dengan desain coupe ini masih termasuk generasi awal seperti pada mobil yang kita bahas sebelumnya.

7. BMW M3 E36 Lightweight (1995)

Belasan Mobil Mendiang Paul Walker Dilelang, Ada Mobil Apa Saja?Commons.wikimedia.org

Paul Walker sendiri tercatat memiliki koleksi BMW M3 E36 Lightweight keluaran tahun 1995 sejumlah 5 buah dengan 1 buah seri ada penambahan wing dan penghapusan livery pada bodinya. Jika dilihat, Paul Walker ternyata penggemar BMW, padahal selama film The Fast and Furious, tokoh yang diperankannya banyak menaiki mobil-mobil asal Jepang lho.

Baca Juga: Hindari Kecelakaan, Ini 3 Tip Mengatasi Blindspot Pada Mobil

8. Ford Bronco SUV (1995)

Belasan Mobil Mendiang Paul Walker Dilelang, Ada Mobil Apa Saja?Thebidwatcher.com

Beralih ke mobil yang lebih maskulin, Paul Walker juga memiliki koleksi SUV lawas berupa Ford Bronco tahun 1995. Ford Bronco milik Paul termasuk generasi yang paling akhir diproduksi karena mobil ini berhenti produksi pada tahun 1996. 

9. Audi S4 (2000)

Belasan Mobil Mendiang Paul Walker Dilelang, Ada Mobil Apa Saja?Commons.wikimedia.org

Audi S4 menjadi salah satu mobil Paul Walker yang terkesan biasa saja, jauh berbeda dengan mobil-mobil berperforma tinggi seperti Nissan Skyline atau BMW M3. Mobil ini pada awalnya memang diciptakan untuk berperforma tinggi, namun di generasi ke-2 mobil ini diturunkan performanya menjadi seperti seri mobil eksekutif Audi yaitu A4. 

10. Ford F250 Pickup (2003)

Belasan Mobil Mendiang Paul Walker Dilelang, Ada Mobil Apa Saja?Youtube.com/Wilson County Chevrolet Buick GMC

Mobil ini termasuk dalam jajaran mobil Ford Super Duty. Mobil milik Paul ini merupakan Ford F250 keluaran pertama. Hingga kini Ford masih melakukan upgrade untuk meneruskan seri mobil ini untuk dijual ke pasaran lho.

11. GMC Sierra 1500 Pickup (2004)

Belasan Mobil Mendiang Paul Walker Dilelang, Ada Mobil Apa Saja?Cardomain.com

Mobil ini memiliki kemiripan dengan Chevrolet Silverado. Memiliki ukuran dan tenaga yang besar, mobil ini masih dilanjutkan pengembangannya dan dijual hingga yang paling baru akan keluar di tahun 2020 nanti lho.

12. Toyota Tundra Pickup (2006)

Belasan Mobil Mendiang Paul Walker Dilelang, Ada Mobil Apa Saja?Wikipedia.org

Nampaknya Paul Walker memang gemar mengoleksi pick up. Mobil yang satu ini adalah koleksi pick up ke-3 dari Paul Walker. Toyota Tundra adalah pick up truck yang sempat memperoleh penghargaan Truck of The Year Award dari sebuah majalah otomotif Amerika untuk tahun 2000 dan tahun 2008 lho.

13. Nissan 370Z (2009)

Belasan Mobil Mendiang Paul Walker Dilelang, Ada Mobil Apa Saja?Flickr.com/Simon Yeo

Satu lagi mobil Jepang yang dimiliki Paul Walker adalah Nissan 370Z. Mobil ini termasuk mobil sport dengan 2 pintu dan 2 kursi saja. Di Jepang, mobil ini terkenal dengan nama Fairlady Z. Mobil ini adalah versi penerus dari seri 350Z yang juga terkenal lho.

14. Ford Mustang Boss 302S Race Car (2013)

Belasan Mobil Mendiang Paul Walker Dilelang, Ada Mobil Apa Saja?Motorauthority.com

Mobil terakhir yang akan dilelang adalah Ford Mustang Boss 302S Race Car. Sebuah muslce car kebanggaan Amerika ini pada awalnya diciptakan pada tahun 1969 dan generasi ke-2 adalah yang dimiliki oleh Paul Walker ini. Dengan versi race car yang sudah didesain dan di-upgrade agar performanya cocok untuk balap di sirkuit merupakan mobil paling muda tahunnya yang dimiliki Paul Walker dan akan dilelang pada 2020 nanti.

Wah banyak juga koleksi mobil Paul Walker ini, ya? Dari semua mobil yang dilelang ada atau gak mobil yang kamu impikan selama ini? Tulis di kolom komentar, ya!

Baca Juga: Bikin Bulu Kuduk Berdiri! 3 Mobil Ini Punya Kisah Mengerikan

Rijalu Ahimsa Photo Verified Writer Rijalu Ahimsa

Member IDN Times Community ini sudah tidak malu-malu lagi menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya