TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Komponen yang Harus Diperhatikan Saat Beli Ban Tubeless, Catat!

Jangan asal beli lho ya!

adrenalinemotorsportstoys.com

Maraknya fenomena banyak orang yang beralih ke ban tubeless karena memiliki banyak keunggulan dibandingkan ban biasa jika tidak diiringi dengan informasi yang benar justru akan membuat motormu optimal. Tidak semua ban tubeless unggul seperti banyak yang di klaim oleh beberapa produknya. 

Ketika memutuskan untuk membeli ban tubeless, sebaiknya ketahui komponen-komponennya agar tak salah membeli. Berikut lima komponen ban tubeless yang menjadi acuanmu.

1. Tanggal produksi

ridersdomain.com

Layaknya makanan dan benda tertentu yang memiliki kode produksi, ban tubeless juga memilikinya. Perbedaannya pada penulisan kodenya saja, misalnya 0119, yang berarti ban tersebut diproduksi pada Januari tahun 2019. Semakin baru produksinya, maka semakin berkualitas begitu juga sebaliknya. Ban tubeless yang baru diproduksi memiliki tingkat kekencangan yang kuat dibandingkan dengan ban tubeless yang sudah lama. 

2. Motif ban

youngchoppers.com

Motif pada ban motor bukan diproduksi hanya sebagai hiasan, melainkan memiliki fungsi khusus. Jika menggunakan motor hanya berkutat di jalanan kota yang memiliki aspal mulus, pilih motif yang lebar untuk mendukung daya cakram setir motor. Namun jika harus melalui jalanan terjal, pilih motif ban motor yang kotak-kotak agar daya cakramnya lebih maksimal.

Baca Juga: 6 Perbedaan Ban Tubeless dan Ban Biasa, Sudah Tahu?

3. Ukuran

cardekho.com

Ukuran ban tubeless dan ban biasa sebenarnya tidak terlalu besar. Sesuaikan dengan jenis motor kamu. Contoh, jika ukuran normal ban motor kamu 90/80 maka kamu bisa menggunakan ban tubeless dengan ukuran maksimal 110/70.

Terpenting sesuaikan dengan ukuran velg karena jika ukurannya lebih besar justru membuat motormu tak berdaya cakram maksimal.

4. Perhatikan telapak ban

motorcycleid.com

Bagian telapak ban juga punya peranan penting. Telapak ban ukuran sedang merupakan telapak ban terbaik. Hal ini dikarenakan telapak ban tubeless yang berukuran sedang biasanya dibuat berdasarkan ukuran ban asal pabrik motor. Dari segi desain ukuran telapak sedang memang tak terlalu menarik, namun dari segi kekuatannya bisa membuat motormu lebih prima di jalanan. 

Baca Juga: 5 Keuntungan Menggunakan Ban Tubeless untuk Mobil Kamu

Verified Writer

AKbar

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya