Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Berapa Biaya Mutasi Motor? Ini Rincian, Cara dan Syaratnya

Berapa Biaya Mutasi Motor
Pos Pelayanan Cek Fisik di SAMSAT Renon (IDN Times/Ayu Afria)
Intinya sih...
  • Biaya mutasi motor terdiri dari mutasi masuk dan keluar, dengan tarif mutasi keluar sebesar Rp150 ribu dan tambahan biaya penerbitan STNK, BPKB, dan TNKB baru.
  • Persyaratan mutasi motor meliputi KTP asli, STNK asli dan salinannya, BPKB asli dan salinannya, bukti cek fisik kendaraan yang disahkan petugas Samsat, serta bukti pembelian kendaraan.
  • Prosedur mutasi motor meliputi kunjungan ke kantor Samsat asal kendaraan untuk cabut berkas atau mutasi keluar, kemudian ke kantor Samsat domisili untuk mutasi masuk.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Jakarta, IDN Times – Mutasi motor adalah proses pemindahan data kendaraan dari satu daerah ke daerah lain saat kamu membeli motor bekas dari luar wilayah domisili. Langkah ini penting agar kamu bisa membayar pajak dan mengurus administrasi kendaraan di Samsat daerah tempat tinggalmu tanpa harus kembali ke daerah asal kendaraan.

Proses mutasi memang memerlukan biaya tertentu yang besarnya berbeda-beda tergantung jenis motor dan peraturan daerah masing-masing. Berikut rincian umum biaya mutasi motor yang perlu kamu ketahui.

Berapa biaya mutasi motor?

Berapa biaya mutasi motor
ilustrasi menghitung biaya mutasi motor (unsplash.com/Jakub Żerdzicki)

Perlu diingat bahwa biaya mutasi motor terbagi menjadi dua, yaitu biaya mutasi masuk dan biaya mutasi keluar. Berdasarkan PP No. 76 Tahun 2020 tentang Jenis dan Tarif atas Jenis Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP), biaya mutasi keluar motor dikenakan tarif Rp150 ribu. Selain itu, kamu juga wajib melunasi PKB, jika ada tunggakan atau sudah jatuh tempo.

Namun, biaya tersebut belum termasuk penerbitan STNK, BPKB, dan TNKB baru. Biaya ini akan dikenakan saat kamu mengurus mutasi masuk di kantor Samsat kota domisili. Dilansir laman resmi Samsat Sleman, rincian besaran biaya mutasi motor secara keseluruhan meliputi:

  1. Biaya mutasi keluar motor Rp150 ribu
  2. Biaya penerbitan TNKB baru motor Rp60 ribu
  3. Biaya penerbitan STNK baru motor Rp100 ribu
  4. Biaya penerbitan BPKB baru motor Rp225 ribu
  5. Biaya SWDKLLJ untuk motor Rp35 ribu-Rp80 ribu
  6. Biaya Bea Balik Nama (sesuai Perda masing-masing daerah)
  7. Pajak tahunan kendaraan (jika sudah jatuh tempo atau menunggak)

Syarat mutasi motor

Syarat mutasi motor
ilustrasi dokumen persyaratan mutasi motor (unsplash.com/Kelly Sikkema)

Selain biaya, ada sejumlah persyaratan yang juga wajib kamu lampirkan saat mengurus mutasi motor di kantor Samsat. Berikut ini adalah persyaratan mutasi motor yang perlu disertakan:

  1. KTP asli pemilik kendaraan baru sesuai domisili
  2. Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) asli dan salinannya (2 lembar)
  3. Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB) asli dan salinannya (2 lembar)
  4. Bukti cek fisik kendaraan terkait yang telah disahkan petugas Samsat
  5. Kuitansi atau bukti pembelian kendaraan yang disertai meterai Rp10 ribu

Cara mutasi motor

Cara mutasi motor
ilustrasi mengisi formulir (unsplash.com/Cytonn Photography)

Setelah mempersiapkan persyaratan yang dibutuhkan, kamu juga perlu memperhatikan cara mutasi motor. Ada sejumlah prosedur yang perlu kamu ikuti saat tiba di kantor Samsat. Berikut langkah-langkah mutasi motor yang perlu kamu perhatikan:

  1. Kunjungi kantor Samsat asal kendaraanmu
  2. Lakukan cek fisik kendaraan dan tunggu hasilnya disahkan
  3. Silakan menuju ke bagian utuk cabut berkas atau mutasi keluar
  4. Serahkan persyaratan yang diperlukan pada petugas
  5. Lakukan pembayaran biaya cabut berkas di kasir
  6. Setelah itu, datangi kantor Samsat di kota domisilimu
  7. Lakukan cek fisik kendaraan kembali
  8. Silakan menuju ke loket mutasi masuk
  9. Lengkapi formulir pendaftaran dan serahkan berkas persyaratan
  10. Bayar biaya mutasi masuk di loket pembayaran
  11. Ambil STNK, BPKB, dan TNKB kendaraan baru di loket pengambilan STNK.

Demikian informasi terkait biaya mutasi motor terbaru. Semoga informasi di atas dapat memberimu gambaran nominal yang perlu kamu persiapkan untuk mengurus mutasi motor kesayanganmu, ya. Jangan lupa cek juga update terbaru seputar dunia otomotif di IDN Times.

FAQ Seputar Berapa Biaya Mutasi Motor

Apa itu mutasi motor?

Mutasi motor adalah proses pemindahan data kendaraan dari satu daerah ke daerah lain, biasanya dilakukan saat membeli motor bekas dari luar wilayah domisili.

Apakah mutasi motor termasuk biaya balik nama (BBN)?

Ya, biasanya mutasi dilakukan bersamaan dengan BBN (Bea Balik Nama) agar data pemilik di STNK dan BPKB langsung diperbarui.

Berapa lama proses mutasi motor biasanya selesai?

Proses mutasi motor biasanya memakan waktu 1–3 minggu, tergantung kelengkapan dokumen dan antrean di Samsat asal maupun tujuan.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Lea Lyliana
Fahreza Murnanda
3+
Lea Lyliana
EditorLea Lyliana
Follow Us

Latest in Automotive

See More

5 Fungsi Mode ECO pada Mobil yang Bisa Bikin Irit BBM

12 Nov 2025, 19:42 WIBAutomotive