Royal Enfield Interceptor 350 Segera Meluncur, Ini Bocorannya

Melengkapi line-up entry level milik Royal Enfield

Jakarta, IDN Times - Royal Enfield kabarnya akan segera meluncurkan Interceptor 350 di India dalam waktu dekat. Bahkan motor ini beberapa kali kepergok sedang diuji di beberapa jalan di India.

Jika kabar ini benar, maka Interceptor 350 akan berduet dengan kerabat terdekatnya, yakni Continental GT 350, melawan Honda CB350 yang belum lama lalu meluncur di India. Seperti apa spesifikasi Interceptor 350? 

1. Royal Enfield Interceptor 350 hadirkan nuansa klasik

Royal Enfield Interceptor 350 Segera Meluncur, Ini BocorannyaRoyal Enfield Interceptor 350 (mototechindia)

Royal Enfield Interceptor 350 akan hadir dengan desain klasik di segmen entry-level. Sehingga harganya kemungkinan tidak akan terlalu mahal. Oya, motor ini dikembangkan dari basis yang sama dengan Royal Enfield Meteor 350.

Namun kabar yang beredar menyebutkan desain Royal Enfield Interceptor 350 akan berbeda dengan Meteor 350. 

Baca Juga: Daftar Motor Royal Enfield di Indonesia, Cek Harganya di Sini!

2. Klasik tapi modern

Royal Enfield Interceptor 350 Segera Meluncur, Ini BocorannyaRoyal Enfield Interceptor 350 (mototechindia)

Untuk urusan dapur pacu, Royal Enfield Interceptor sudah dibekali mesin 349 cc, fuel injecion, dan mampu menghasilkan tenaga sebesar 20,2 Hp serta torsi 27 Nm. Tenaga yang dihasilkan akan ditransfer melalui sistem transmisi manual 5-percepatan.

Sedangkan fitur lainnya seperti sistem pencahayaan sudah menggunakan lampu LED. Panel meternya sudah terhubung dengan smartphone kamu berkat koneksi bluetooth. Terdapat pula fitur unggulan lainnya seperti sistem navigasi dan USB port.

3. Kemungkinan akan masuk ke Indonesia

Royal Enfield Interceptor 350 Segera Meluncur, Ini BocorannyaRoyal Enfield Interceptor 350 terlihat sedang testing di jalan raya (financialexpress.com)

Jika Royal Enfield Meteor 350 sudah meluncur di Indonesia, kemungkinan besar Interceptor 350 juga demikian. Namun hingga kini belum ada pernyataan resmi dari Royal Enfield Indonesia.

Di dalam negeri, Royal Enfield Meteor 350 tipe Stellar dibanderol Rp95,9 juta OTR DKI Jakarta. Sementara itu, tipe Supernova dibanderol Rp99,75 juta OTR DKI Jakarta.

Baca Juga: Royal Enfield Meteor 350 Resmi Meluncur, Banderolnya Mulai Rp85 Jutaan

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya