4 Cara Mengatasi Karburator Banjir Tanpa Bongkar

Ternyata begini cara mengatasinya!

Saat ini kebanyakan motor sudah menggunan sistem bahan bakar injeksi. Sebab sistem ini jauh lebih efisien dibandingian sistem pembakaran dengan karburator. Tapi bukan berarti sistem karburator telah ditinggalkan.

Masih ada motor-motor yang menggunakan karburator, seperti motor-motor lawas. Sebab karburator dianggap lebih mudah perawatannya dan juga lebih murah sparepartnya. Tapi karburator juga punya kelemahan.

Salah satunya adalah sering 'banjir'. Masalah ini terjadi karena pelampung pada karburator tidak berfungsi. Kalau ini terjadi, motor bisa mogok. Nah, berikut cara mengatasinya tanpa harus membongkar karburator.

Baca Juga: 5 Penyebab Umum Muncul Baret pada Motor, Bisa Dihindari

1. Mengeluarkan bahan bakar yang berlebih

4 Cara Mengatasi Karburator Banjir Tanpa Bongkarkarburator

Cara mengatasi karburator yang banjir tanpa bongkar yaitu dengan mengeluarkan bahan bakar yang berlebih yang ada di dalam karburator. Kamu perlu mengecek baut pada area luar bahan bakar atau (drain screw).

Pastikan kamu telah menyiapkan wadah penampung di bawah karburator agar bahan bakar yang keluar tidak mengotori lingkungan.

Baca Juga: 3 Alasan Karburator Masih Eksis 

2. Bersihkan busi

4 Cara Mengatasi Karburator Banjir Tanpa Bongkarbusi motor

Pada saat karburator banjir, kamu harus membuka busi dan membersihkan komponen tersebut. Selain membersihkan busi, kamu juga bisa meniupkan udara ke area karburator dan lubang karburator untuk mengusir kotoran dan debu. 

Pastikan kamu membersihkan area sekitar karburator terlebih dahulu agar debu dan kotoran tidak masuk kedalam karburator lagi. Kamu juga bisa menggunakan kompressor udara untuk membersihkan karburator.

3. Periksa sistem bahan bakar

4 Cara Mengatasi Karburator Banjir Tanpa Bongkarbahan bakar

Setelah mengatasi karaburator banjir, kamu juga harus memeriksa sistem bahan bakar motor tersebut secara keseluruhan. Pastikan tidak ada kotoran atau hambatan pada tangki bahan bakar, filter udara, dan jalur udara. 

Bila kamu menemukan kotoran tersebut, sebaiknya segera bersihkan agar karburator tidak mudah banjir kembali.

4. Melakukan perawatan rutin

4 Cara Mengatasi Karburator Banjir Tanpa Bongkarservis motor

Bila kebocoran karburator terus berlanjut, kamu perlu melakukan perawatan secara rutin pada motor tersebut. Membersihkan karburator secara rutin dan berkala akan membantu menjaga kualitas mesin motor tersebut.

Kamu bisa juga membawa motor ke service resmi agar dapat di cek kembali mengenai kerusakan pada karburator tersebut. Pastikan sebelum membawanya  kamu bisa melakukan beberapa pencegahan agar tidak terjadi kerusakan yang berlebihan.

Baca Juga: 5 Risiko Motor Matic Tidak Dipanaskan Sebelum Digunakan

Nah, gimana kamu sudah tahukan cara mengatasi karburator banjir tanpa bongkar? Daripada penasaran seputar otomotif lainnya yuk buruan cek selengkapnya hanya di IDN Times. 

Topik:

  • Reno Alvin
  • Dwi Agustiar
  • Mayang Ulfah Narimanda

Berita Terkini Lainnya