Daftar Oli Pilihan Buat Honda PCX 160

Jenis oli berkualitas yang cocok untuk mesin matic

Jakarta, IDN Times - Motor matic sekelas Honda PCX 160 membutuhkan oli berkualitas biar mesinnya awet. Selain itu oli berkualitas juga akan mendongkrak kenyamanan berkendara sekaligus menghemat bahan bakar.

Banyak oli berkualitas di pasar, tapi gak semuanya cocok untuk Honda PCX 160. Nah, berikut deretan oli yang bisa kamu gunakan untuk Honda PCX 160 milikmu.

Baca Juga: Ganti Oli Motor Gak Sesuai Spek, Siap-siap Motor Bermasalah

1. AHM Oil SPX2

Daftar Oli Pilihan Buat Honda PCX 160Honda PCX 160 Edisi Spesial (aripitstop.com)

Salah satu o,li yang bagus untuk PCX  adalah AH, Oil SPX2 atau Superior Protection Expert) yang tentunya diformulasikan dengan bahan dasar fully syntheticextra superior yang dapat memberikan proteksi lebih kepada performa motor kamu. 

Honda mengkalim bahwa Oli AHM SPX2 mampu meningkatkan performa mesin motor menjadi  mesin dengan performa apik dan berkualitas. Untuk harga, oli ini masih dibanderol harga terjangkau dimulai dari Rp 60.000 hingga Rp 69.000 dengan total berat 0.65 liter dan 0.8 liter

Baca Juga: 4 Oli Motor Matic Honda, Jangan Asal Pilih!

2. Castrol Power 1 Ultimate Matic

Daftar Oli Pilihan Buat Honda PCX 160Castrol

Rekomendasi oli PCX yang cocok selanjutnya adalah oli Castrol Power 1 Ultimate Matic. Keunggulan oli ini bila dilihat dari kualitasnya,  yang mana terdiri dari formula 5-in-1 Full Synthetic Technology.  Oli ini mampu menjaga mesin tetap dingin terutama perjalanan yang panjang.

Melihat kualitas oli ini, kamu bisa membelinya dengan harga Rp57 ribu dan kamu bisa membelinya dengan ukuran 0.8 liter, murah dan hemat bukan? 

Baca Juga: Oli Mesin Motor Gak Sesuai Takaran: Tarikan Berat, Mesin Bisa Rusak 

3. Motul Scooter Expert LE

Daftar Oli Pilihan Buat Honda PCX 160Oli motor (pinterest.com)

Oli terbaik selanjutnya yang bisa digunakan untuk motor PCX mu adalah Oli Motul Scooter Expert LE , oli memiliki beberapa kelebihan seperti mencegah kerusakan mesin motor lebih cepat, kedua, kemampuan oli dalam mencegah emisi pada gas buang. 

Bukan hanya kualitas olinya, harga oli ini memang cukup mahal, namun sebanding dengan kualitas yang diberikan. Untuk harga jual oli ini yaitu di harga Rp115 ribu, kamu juga tidak usah cemas, karena kamu bisa membelinya di toko resmi Motul Indonesia terdekat dan bisa juga membelinya lewat toko online.

Baca Juga: Oli Mesin Motor Gak Sesuai Takaran: Tarikan Berat, Mesin Bisa Rusak 

4. Federal Matic Ecomaxx 30

Daftar Oli Pilihan Buat Honda PCX 160Oli motor (federaloil.co.id)

Selanjutnya oli bagus yang terakhir  yaitu Federal Matic Ecomaxx 30, yaitu oli yang memiliki kualitas dalam menjaga mesin dari gesekan sehingga dapat menghemat bahan bakar. Federal Matic Ecomaxx 30 ini cocok dengan motor 125cc hingga 150cc dengan jangka pemakaian kurang dari 5 tahun.

Bukan hanya kualitas, oli ini dijual dengan harga Rp31 ribu dan ukuran sekitar 800ml. Nah, gimana cukup murahkan? kamu juga dapat membelinya di dealer terdekat dan harga yang jelas.

Baca Juga: Pengguna Oli Yamalube Ini Dapat Satu Unit Motor Yamaha Gratis

Dari penjelasan oli yang bagus untuk PCX diatas  apakah kamu yakin bahwa motor kamu sudah menggunakan oli terbaik? Kalau belum segera ganti dengan oli yang lebih berkualitas, dan jangan lupa baca seputar otomotif hanya di IDN Times.  

Baca Juga: 4 Oli Pilihan Buat Honda Beat, Biar Makin Gesit

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya