TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Perusahaan Migor Buka-bukaan Luas Lahan Sawit yang Mereka Kuasai

Buka data setelah didesak DPR

Ilustrasi perkebunan kelapa sawit. (IDN Times/Sunariyah)

Jakarta, IDN Times - Komisi VII DPR RI mendesak perusahaan-perusahaan minyak goreng (migor) mengungkapkan luas lahan yang mereka miliki di Indonesia. Hal itu menyusul data yang dipaparkan Direktur Jenderal Industri Agro Kementerian Perindustrian, Putu Juli Ardika mengenai lahan yang dikuasai oleh pengusaha.

"Luas lahan kelapa sawit ini 16,3 juta hektare, tersebar di 26 provinsi penghasil kelapa sawit. Komposisi perkebunan yang ada, yaitu perkebunan perusahaan itu kurang lebih 58 persen dan perkebunan rakyat 42 persen," kata Putu dalam rapat dengar pendapat (RDP) yang menghadirkan 10 perusahaan produsen minyak goreng, kemarin, Selasa (13/9/2022).

Baca Juga: Cecar Produsen Minyak Goreng, Komisi VII DPR: Jangan Bohong-Bohong!

Baca Juga: Profil 3 Perusahaan yang Terjerat Kasus Migor, Ada Produsen Sania

1. Komisi VII desak perusahaan buka data luas lahan sawit

Ilustrasi Perkebunan Kelapa Sawit (IDN Times/Sunariyah)

Anggota Komisi VII DPR RI, Yulian Gunhar pun menodong rincian data lahan sawit yang dikuasai oleh pengusaha. Namun Putu tak bisa menjelaskan secara terperinci. Gunhar lantas menanyakan langsung kepada masing-masing perusahaan yang hadir dalam RDP tersebut.

"Bapak ada yang paham di sini punya berapa luas lahannya? tunjuk tangan saja, saya tanya satu-satu kalau ada yang paham, ada yang paham Bapak? kok diem semua?" ujarnya.

Anggota Komisi VII DPR RI, Ramson Siagian kemudian mengatakan bahwa DPR RI bisa meminta data sesuai dengan fungsi pengawasannya.

"Pak Gunhar ngomong tidak mitra-mitra kita, RDPU, siapapun yang diperlukan dalam fungsi pengawasan ditanyakan data, bisa Pak," tutur Ramson.

Baca Juga: 27 Produsen Minyak Goreng Diduga Terlibat Kartel Migor

2. Rincian luas lahan yang dikuasai perusahaan besar

ilustrasi perkebunan kelapa sawit. (IDN Times/Vadhia Lidyana)

Gunhar kemudian menanyakan satu persatu luas lahan kepada perwakilan perusahaan yang hadir dalam RDP.

"Oke, kita lanjut kalau begitu dari ujung berapa hektare sampeyan punya lahan?" tuturnya.

Berikut luas lahan masing-masing perusahaan:

  • Wings Group: 60 ribu hektare
  • SMART: 105 ribu hektare
  • Musim Mas Group: 120 ribu hektare
  • Salim Group: 250 ribu hektare
  • Gama: 100 ribu hektare

Ada tiga perusahaan yang belum menyampaikan luas lahan yang mereka kelola, yakni BKP, Incasi dan Wilmar. Sedangkan sisanya adalah perwakilan asosiasi. Perwakilan Wilmar beralasan tak mengetahui data karena ada divisi lain yang mengurusi perkebunan.

"Kebetulan di Wilmar ini kita ada perusahaan yang berbeda beda dengan PIC yang berbeda-beda. Jadi untuk kebun itu ada divisi kebun sendiri yang bisa menjelaskan, saya takut salah, Pak. Saya kebetulan sebagai Presiden Direktur di perusahaan distribusinya Wilmar untuk minyak goreng," ujarnya.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya