TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Profil Richard Teng, Bos Binance yang Baru

Gantikan Zhao Changpeng yang terjerat kasus

CEO Binance, Richard Teng. (dok Binance)

Jakarta, IDN Times - Richard Teng mengambil alih kepemimpinan di Binance, bursa kripto terbesar di dunia, setelah pendiri perusahaan Zhao Changpeng mengundurkan diri dari jabatannya.

Zhao mengundurkan diri dari pucuk pimpinan tertinggi Binance setelah mengaku bersalah atas tuduhan hukum di Amerika Serikat (AS) atas kegagalannya untuk melindungi dari pencucian uang.

Teng, yang sebelumnya menjabat sebagai kepala Binance untuk semua pasar regional di luar AS, akan dibebani tanggung jawab memimpin perusahaan seiring berakhirnya investigasi Departemen Kehakiman selama bertahun-tahun.

"Merupakan suatu kehormatan dan dengan kerendahan hati yang terdalam bahwa saya melangkah ke dalam peran CEO baru Binance," katanya dalam sebuah pernyataan, dilansir The Business Times.

Namun, tahukah kamu siapakah Richard Teng?

Baca Juga: Kisah Sukses Pendiri Binance, Miliarder Dunia yang Dulunya Pegawai McD

1. Sosok Richard Teng yang perlu kamu ketahui

Binance (IDN Times/Istimewa)

Teng tidak asing lagi bagi mereka yang berkecimpung di industri keuangan di Singapura dan sekitarnya. Dia sudah pengalaman lebih dari tiga dekade di bidang tersebut, dan telah memegang peran penting dalam bidang jasa keuangan dan regulasi di Singapura.

Teng menjabat sebagai direktur keuangan perusahaan di Otoritas Moneter Singapura, dan kepala petugas regulasi di Singapore Exchange antara tahun 1994 dan 2015.

Sebelum bergabung dengan Binance, Teng adalah CEO Otoritas Regulator Jasa Keuangan di Abu Dhabi Global Market.

2. Bergabung di Binance pada pertengahan 2021

CEO Binance, Richard Teng. (dok Binance)

Pada Agustus 2021, Teng bergabung dengan Binance sebagai CEO Binance Singapura. Namun, masa jabatannya tidak lama. Pada Desember tahun tersebut, bursa mengumumkan bahwa mereka akan mengakhiri semua operasinya di Singapura pada awal 2022.

Akhirnya, dia memegang peran yang menangani kawasan Timur Tengah dan Afrika Utara, kawasan Eropa, dan akhirnya semua kawasan di luar AS sebagai kepala pasar regional di Binance.

Saat ini, dia menjabat sebagai anggota dewan penasihat Asosiasi Blockchain Singapura, dan sebagai anggota dewan internasional di Global Fintech Institute.

Baca Juga: Prancis Setujui Regulasi Bursa Kripto Binance, Pertama di Eropa!

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya