TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

India Setop Ekspor Beras, Bulog Siapkan 3 Negara Alternatif

Bulog dapat penugasan impor 2 juta ton beras tahun ini

Kepala Bulog, Budi Waseso di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta (IDN Times/Ilman Nafi'an)

Jakarta, IDN Times - India dikabarkan menghentikan ekspor beras demi memenuhi pasokan dalam negeri dan menekan inflasi. Merespons hal tersebut, Perum Bulog yang sebelumnya mengimpor beras dari India menyiapkan tiga negara alternatif sumber impor untuk menambah pasokan beras di Indonesia.

"Dari beberapa negara, non-India. Karena India sudah close," kata Direktur Utama Perum Bulog, Budi Waseso (Buwas) di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (2/8/2023).

Baca Juga: Soal Impor Beras, Zulhas: Mentan Bilang Surplus tapi Beras Bulog Habis

Baca Juga: Jokowi Sebut Bulog Impor Beras 2 Juta Ton untuk Cadangan

1. Bulog impor beras dari Vietnam hingga Pakistan

Bulog impor 200 ribu ton beras hingga akhir Desember 2022. (dok. Perum Bulog)

Untuk mengantisipasi ancaman El Nino, Bulog akan tetap mendatangkan beras dari luar negeri. Adapun negara sumber impor yang menjadi alternatif ialah Thailand, Vietnam, dan Pakistan.

Namun, impor beras dari ketiga negara tersebut juga sudah dilakukan sebelumnya. Bulog sendiri mendapatkan penugasan impor 2 juta ton beras sepanjang 2023.

"Vietnam, Thailand, dan ada kemungkinan di negara Pakistan yang masih belum menutup," ujar Buwas.

Buwas mengatakan, pihaknya sudah meneken kontrak dengan pemasok beras dari ketiga negara tersebut. Sehingga, proses selanjutnya hanya tinggal pengiriman saja.

"Kita sudah kontrak sama beberapa negara itu sudah selesai," ujar dia.

2. Impor beras harus rampung pada 4 Desember

Contoh beras yang diimpor Bulog dari Thailand dan Pakistan. (IDN Times/Vadhia Lidyana)

Buwas mengatakan, penugasan impor itu harus diselesaikan sampai 4 Desember 2023. Saat ini, Bulog sendiri sudah melaksanakan empat kali pengiriman beras dari penugasan impor tersebut.

"Paling terakhir 4 Desember, paling terakhir, hanya harus pakai kapal dipindahkan," tutur Buwas.

Baca Juga: Vietnam Batasi Ekspor Beras, Stok RI Aman?  

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya