Paruh Pertama 2020, Bukalapak Diganjar Customer Service Excellence

Bukalapak optimis bisa terus puaskan pelanggan

Jakarta, IDN Times - Menutup paruh pertama tahun 2020, Bukalapak meraih penghargaan Excellent Service Experience Award (ESEA) 2020 dan Digital Touch Points Customer Engagement Award (DTPCEA) 2020 dari Majalah Service Excellence dan Majalah Marketing, bekerja sama dengan CARRE-CCSL sebagai lembaga pemantau kualitas.

Adapun seremoni penyerahan kedua penghargaan ini dilakukan secara virtual atau e-awarding sebagai upaya mendukung gerakan pemerintah Indonesia dalam mengurangi penyebaran COVID-19.

1. Bukapalak dinilai memenuhi kriteria customer excellence dalam pelayanan pelanggan

Paruh Pertama 2020, Bukalapak Diganjar Customer Service ExcellenceBukalapak raih pengharagaan ESEA dan DPTCEA 2020. (Dok. Bukalapak)

ESEA adalah penghargaan yang diberikan kepada perusahaan yang berhasil memenuhi kriteria customer excellence berdasarkan hasil evaluasi terhadap pelayanan pelanggan menggunakan metode mystery shopping. Sedangkan DTPCEA merupakan apresiasi untuk perusahaan dengan kualitas engagement terbaik di setiap digital touch point setelah dilakukan mystery experience audit.

“Demi mempertahankan komitmen kami untuk selalu memberikan pelayanan optimal pada seluruh pelanggan, kami terus berupaya menyesuaikan strategi kami dengan tren kebutuhan pelanggan yang dinamis. Memanfaatkan medium digital adalah salah satu langkah kami agar selalu up-to-date dengan kebutuhan tersebut sambil terus mempertahankan dan meningkatkan kualitas layanan Bukalapak," kata AVP of Customer Satisfaction Management (CSM) Bukalapak Tine Ervina dalam keterangan resminya, Sabtu (6/6).

Baca Juga: Pernah Juga Diretas, Begini Cara Bukalapak Amankan Data Pengguna 

2. ESEA dan DPTCE 2020 tambah daftar pencapaian Bukalapak

Paruh Pertama 2020, Bukalapak Diganjar Customer Service ExcellenceIlusttasi Aplikasi Bukalapak (ANTARA News/Livia Kristianti)

Penghargaan ESEA dan DPTCE 2020 menambah daftar pencapaian Bukalapak di bidang customer service setelah di tahun 2019 dan 2018, Bukalapak mendapatkan gelar The Best Contact Center dari Indonesia Contact Center Association (ICCA).

Sejak 2010, Bukalapak telah melayani hampir 6 juta pelapak (online sellers), hampir 5 juta warung dan agen Mitra Bukalapak serta 92 juta pengguna dan pada tahun 2017 kami resmi menjadi unicorn. Para Pendiri Bukalapak mendapatkan anugerah Tanda Kehormatan Satyalancana Wira Karya dari Pemerintah Indonesia pada tahun 2016 (Achmad Zaky) dan 2019 (Fajrin Rasyid) atas kontribusinya pada bangsa.

3. Bukalapak dapat pengakuan sebagai salah satu high growth companies

Paruh Pertama 2020, Bukalapak Diganjar Customer Service ExcellenceIDN Times/Helmi Shemi

Bukalapak juga diakui Financial Times sebagai perusahaan dengan tingkat pertumbuhan tertinggi ke-14 di Asia Pasifik, masuk dalam daftar HR Asia sebagai Best Companies to Work For tahun 2019, dan dinobatkan sebagai The Best Contact Center Indonesia tahun 2018 dan 2019 oleh Indonesia Contact Center Association (ICCA).

Satu dekade menjadi bagian dari kemajuan ekonomi Indonesia sebagai tech-commerce, Bukalapak diakui oleh Financial Times sebagai perusahaan dengan tingkat pertumbuhan tertinggi ke-14 di Asia Pasifik atau ke-2 di Indonesia dengan laju pertumbuhan majemuk tahunan (Compound Annual Growth Rate / CAGR) sebesar 255.5 persen dan tingkat pertumbuhan pendapatan (Absolute Revenue Growth Rate) sebesar 4,393.2 persen dalam kurun waktu tahun 2015 - 2018.

Financial Times bersama dengan mitra penelitinya, Statista, telah menyusun FT 500 High Growth Companies Asia Pacific 2020 yang berisi daftar 500 perusahaan dengan pertumbuhan tertinggi antara tahun 2015 - 2018 di kawasan Asia Pasifik dari berbagai sektor.

Baca Juga: Peduli Sesama, Warung Mitra Bukalapak Salurkan 10 Ribu Paket Sembako

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya