[CEK FAKTA] Hoaks, SPBU Pertamina Tutup Sementara 12-17 Juli

Pertamina pastikan selalu terapkan prokes 5M

Jakarta, IDN Times - Dalam beberapa hari terakhir banyak beredar kabar yang mengatakan,SPBU Pertamina akan tutup sementara pada 12-17 Juli 2021. Informasi ini menyebar di media sosial seperti Twitter, WhatsApp, dan Facebook.

Kabar itu disertai foto berupa flyer warna oranye dengan tulisan "Pengumuman Penutupan SPBU Sementara 12 Juli 2021 - 17 Juli 2021. Sebagai komitmen Pertamina mendukung program pemerintah dalam memutus rantai penyebaran COVID-19".

Baca Juga: Pertamina Lubricants Hadirkan Promo Pelumas Pertamina Fastron

[CEK FAKTA] Hoaks, SPBU Pertamina Tutup Sementara 12-17 JuliHoaks SPBU Pertamina tutup sementara (Dok. Istimewa)

1. Pertamina bantah dan sebut informasi itu hoaks

[CEK FAKTA] Hoaks, SPBU Pertamina Tutup Sementara 12-17 JuliHoaks SPBU Pertamina tutup sementara (Dok. Pertamina)

Corporate Secretary Subholding Pertamina Commercial and Trading, Putut Andriyanto, membantah kabar tersebut. Dia mengatakan, SPBU dan agen LPG tetap beroperasi normal.

"Stok BBM dan LPG pun masih aman dan masih mencukupi bila diperlukan penambahan selama masa PPKM atau pembatasan kegiatan," kata Andriyanto saat dikonfirmasi wartawan, Sabtu (10/7/2021).

2. Pertamina pastikan terapkan protokol kesehatan

[CEK FAKTA] Hoaks, SPBU Pertamina Tutup Sementara 12-17 JuliKantor Pusat PT Pertamina (Persero) (IDN Times/Hana Adi Perdana)

Andriyanto juga memastikan Pertamina berkomitmen memutus penyebaran COVID-19 di seluruh fasilitas dan sarana operasi mereka.

"Pertamina dipastikan mematuhi protokol kesehatan yang berlaku," ujar Andriyanto.

3. Pertamina pastikan seluruh petugas SPBU selalu terapkan protokol kesehatan 5M

[CEK FAKTA] Hoaks, SPBU Pertamina Tutup Sementara 12-17 JuliANTARA FOTO/Aprillio Akbar

Dilansir dari Instagram MyPertamina, Pertamina memastikan seluruh petugas SPBU selalu menerapkan protokol kesehatan 5M yakni mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, dan mengurangi mobilitas.

Pertamina juga mengimbau masyarakat untuk selalu memperhatikan jarak ponsel terhadap pompa bensin dan menonaktifkan flash kamera selama transaksi.

Untuk pengguna roda dua diharapkan agar turun dan menjaga jarak dengan berdiri pada tanda yang telah disediakan.

Baca Juga: Begini Syarat dan Ketentuan Buka Bisnis SPBU Mini

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya