Dengan Kube, Pemerintah Targetkan Rasio Gini 2019 Turun 0,36 

Program Kube dapat memperkecil ketimpangan gini rasio

Jakarta, IDN Times - Pemerintah menargetkan rasio gini turun menjadi 0,36 pada 2019. Menteri Sosial Agus Gumiwang Kartasasmita mengatakan, program kelompok usaha bersama (Kube) berkontribusi besar dalam memperkecil ketimpangan rasio gini.

"Berdasarkan survei BPS, rasio gini telah diperbaiki dari 0,391 menjadi 0,384. Ini sangat membanggakan," kata Agus usai bimbingan teknis kepada para pendamping Kube di Jakarta, Kamis (29/3).

1. Pemerintah segera mengukur tingkat keberhasilan program Kube

Dengan Kube, Pemerintah Targetkan Rasio Gini 2019 Turun 0,36 Dok.Kemensos

Agus mengatakan, pihaknya akan segera mengukur tingkat keberhasilan program Kube dalam menangani fakir miskin. "Kami akan melakukan pendataan khususnya program Kube seberapa jauh keberhasilannya. Kalau ditemukan hal-hal yang harus disempurnakan, kami siap," katanya.

Agus menjelaskan, Kube merupakan satu dari sejumlah upaya pemerintah untuk mendorong pemberdayaan masyarakat miskin. Hal ini bertujuan agar masyarakat penerima bantuan dapat meningkatkan taraf hidup, mengubah pola pikir, dan memahami proses administrasi seperti pembukuan dan keuangan.

Baca Juga: Akses Dana Bergulir, UKM Didorong Bentuk Kelompok Usaha dan Koperasi

2. Para pendamping Kube dituntut punya wawasan usaha mikro

Dengan Kube, Pemerintah Targetkan Rasio Gini 2019 Turun 0,36 IDN Times/Abdurrahman

Selain itu, lanjut Agus, pemerintah juga menyelenggarakan bimbingan teknis kepada para pendamping Kube guna meningkatkan kinerja dalam menangani fakir miskin. Agus mengatakan, bimbingan teknis bertujuan untuk menambah pengetahuan dan membuka wawasan para pendamping terkait pembentukan usaha di tingkat paling bawah. 

"Para pendamping harus punya wawasan pembentukan usaha mikro, usaha rumah tangga. Harus ada pengetahuan yang mumpuni sehingga mereka bisa melakukan tugasnya membentuk kelompok-kelompok usaha," kata Agus.

3. Program perlindungan sosial bertujuan mengurangi kerentanan ekonomi

Dengan Kube, Pemerintah Targetkan Rasio Gini 2019 Turun 0,36 Dok.Kemensos

Tak hanya Kube, Kementerian Sosial juga memiliki berbagai program unggulan di bidang perlindungan sosial khususnya bagi masyarakat miskin dan rentan, di antaranya program keluarga harapan (PKH), bantuan pangan nontunai (BPNT), dan beras sejahtera (rastra).

"Tujuan utamanya adalah mengurangi kerentanan ekonomi dan sosial di kalangan masyarakat miskin. Caranya adalah meningkatkan produktivitas angkatan kerja masyarakat miskin untuk dapat bersaing di tingkat yang lebih tinggi," katanya.

4. Pendamping Kube jadi ujung tombak keberhasilan program pengentasan kemiskinan

Dengan Kube, Pemerintah Targetkan Rasio Gini 2019 Turun 0,36 IDN Times/Kementerian Sosial

Menurut Agus, para pendamping Kube merupakan ujung tombak keberhasilan program Kube. Dia pun mengingatkan agar para pendamping senantiasa bersungguh-sungguh, ikhlas, kerja keras, menjaga integritas dan profesional dalam menjalankan tugas di lapangan.

"Keberhasilan program ini ada di pundak Saudara sekalian," katanya.

Jumlah pendamping yang mengikuti pengarahan dan bimbingan teknis sebanyak 274 orang yang bekerja tersebar di 66 kabupaten di 21 provinsi.

Baca Juga: Pemerintah Dorong Pendamping KUBE Mandirikan Rakyat Miskin

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya