Gubernur BI: Inflasi Juni Rendah Imbas PSBB

Ketersediaan pasokan distribusi bahan pangan jadi pemicu

Jakarta, IDN Times - Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo mengatakan inflasi pada minggu pertama Juni 2020 sebesar 0,04 persen secara month to month. Hal itu berdasarkan survei pemantauan harga.

"Berarti year on year 1,81 artinya itu juga lebih rendah dari bulan lalu," jelas Perry dalam konferensi pers virtual, Jumat (5/6).

1. Rendahnya inflasi imbas pemberlakuan PSBB

Gubernur BI: Inflasi Juni Rendah Imbas PSBBSuasana sepi di Jalan Sudirman, Jakarta pada Kamis (9/4/2020). (IDN Times/Herka Yanis)

Menurut Perry, rendahnya inflasi disebabkan oleh pemberlakuan PSBB. Menurunnya aktivitas ekonomi masyarakat berdampak pada menurunnya pendapatan.

"Otomatis konsumsi menurun, permintaan rendah. Ini menyebabkan rendahnya inflasi," katanya.

2. Inflasi juga disebabkan ketersediaan pasokan distribusi bahan pangan

Gubernur BI: Inflasi Juni Rendah Imbas PSBBSuasana di pusat perbelanjaan Pasar Baru, Jakarta pada Selasa (14/4/2010). (IDN Times/Herka Yanis)

Perry menambahkan, faktor lainnya adalah ketersediaan pasokan dan distribusi barang atau bahan pangan, termasuk koordinasi tim pengendali inflasi. Selain itu, kata dia, rendahnya inflasi juga disebabkan kredibilitas kebijakan yang bisa diukur dari terkendalinya ekspektasi inflasi.

"Baik kebijakan BI dalam mengendalikan moneter maupun kebijakan pemerintah di bidang ekonomi," tuturnya.

3. Rupiah diprediksi bakal terus menguat

Gubernur BI: Inflasi Juni Rendah Imbas PSBBilustrasi. IDN Times/Ita Malau

Selain itu, kata Perry, nilai tukar rupiah terhadap dolar diprediksi bakal terus menguat. Bahkan, rupiah telah menembus di bawah level psikologis Rp14.000 per dolar AS. Pada sore ini, rupiah ditutup menguat 217 poin atau 1,54 persen menjadi Rp13.878 per dolar AS dari sebelumnya Rp14.095 per dolar AS.

"Nilai tukar rupiah alhamdulillah sore ini tembus di bawah Rp14.000, ini adalah rahmat Allah SWT. Terus menunjukkan penguatan sejalan pandangan-pandangan kami bahwa nilai tukar untuk hari ini pun masih kami pandang undervalue, sehingga ke depan masih berpotensi menguat," ungkapnya.

Baca Juga: Rupiah Melemah Lagi, Bank-bank Jual Dolar AS Mendekati Rp17.000

Topik:

  • Dwi Agustiar
  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya