Indonesia Impact Alliance Resmi Diluncurkan, Garap Investasi Berdampak

Jakarta, IDN Times - Pemerintah bersama Ford Foundation meluncurkan Indonesia Impact Alliance (IIA) hari ini. Pembentukan IIA diharapkan bisa berperan penting terhadap sektor investasi berdampak (impact investment) terutama dalam hal fasilitas dan pembangunan ekosistem investasi di Indonesia.
Atas peluncuran tersebut, Ford Foundation mendukung IIA dalam mengumpulkan investor, wirausaha, dan pemerintah untuk mengembangkan ekosistem investasi berdampak di Indonesia.
Kehadiran IIA diharapkan bisa membuka kesempatan bagi para wirausaha untuk memperolenh keuntungan finansial sambil sekaligus berkontribusi terhadap penyelesaian permasalahan sosial dan lingkungan.
"Di seluruh dunia, kami melihat dinamika 'investasi berdampak' terus berkembang sebagai pendekatan yang paling berpengaruh dan solusi terukur bagi penyelesaian permasalahan di masyarakat. Selain itu, pendekatan ini berhasil mendatangkan keuntungan finansial yang positif. Untuk itu, IIA akan menjadi sarana untuk membuka peluang yang signifikan di Indonesia," tutur Presiden Ford Foundation, Darren Walker dalam acara peluncuran IIA di Hotel Alila, SCBD, Jakarta, Rabu (10/5/2023).
1. Menghubungkan investor lokal dan asing

Sementara itu, Ketua IIA, Romy Cahyadi menyatakan Indonesia tidak ingin ketinggalan untuk berperan dalam investasi berdampak. Hal itu karena investasi berdampak telah diterapkan di seluruh dunia.
Oleh sebab itu, kehadiran investor lokal dan asing bakal menjadi satu hal yang difasilitasi oleh IIA.
"Indonesia Impact Alliance akan berperan penting untuk menghubungkan investor asing maupun domestik terhadap kesempatan untuk bertumbuh, terciptanya peluang, dan kemampuan untuk berinovasi yang bermanfaat bagi para pemegang saham dan masyarakat," ucap Romy.
2. Prioritas IIA

Setelah peluncurannya, target prioritas IIA adalah meningkatkan investasi langsung pada perusahaan-perusahaan startup alias rintisan berdampak besar.
Caranya dengan menambah jumlah investor Indonesia dan asing, serta komunitas diaspora Indonesia. IIA juga akan berfungsi sebagai penyelenggara, pusat informasi, dan mitra yang mendukung pengembangan kebijakan investasi berdampak di Indonesia.
Dalam praktiknya nanti, IIA juga turut mendapatkan dukungan dari Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Badan Perencanaan Pembargunan Nasional (KemenPPN/Bappenas) serta Badan Program Pembangunan Perserikatan Bangsa-Bangsa (UNDP) Indonesia.
3. Tentang investasi berdampak

Investasi berdampak dapat diartikan sebagai sebuah pendekatan investasi yang tujuannya berkontribusi pada pencapaian dengan manfaat secara sosial dan lingkungan.
Pendekatan ini memberikan peluang yang signifikan untuk memobilisasi modal ke dalam investasi dengan dampak positif, tidak hanya secara finansial, tetapi juga dalam sisi sosial, ekonomi, atau lingkungan.
Romy mengatakan, saat ini investor sudah semakin sadar akan pentingnya menimbang faktor dampak sosial dan lingkungan dalam pengambilan keputusan berinvestasi.
"Dengan demikian, komponen investasi berdampak memberikan pilihan diversifikasi portofolio yang semakin beragam. Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs) menjadi salah satu referensi untuk menggambarkan keterkaitan antara investasi yang dilakukan serta dampakya bagi lingkungan," tutur Romy.