28,4 Juta Penduduk Jabodetabek Lakukan Perjalanan di Lebaran 2024

Ada yang pergi mudik, silaturahim, atau liburan

Jakarta, IDN Times - Sebanyak lebih dari 20 juta penduduk Jabodetabek akan bakal melakukan perjalanan pada masa libur Lebaran tahun ini. Ada yang mudik ke kampung halaman dalam rangka Idul Fitri, silaturahmi keluarga, dan pergi berlibur.

Hal itu disampaikan Menteri Perhubungan (Menhub), Budi Karya Sumadi, dalam konferensi pers terkait kesiapan angkutan Lebaran 2024 pada Minggu (17/3/2024).

"Sebanyak 28,4 juta orang penduduk Jabodetabek akan melakukan perjalanan di masa mudik Lebaran 2024," ucap Budi Karya Sumadi.

1. Total ada 190 juta lebih orang melakukan pergerakan saat libur Lebaran

28,4 Juta Penduduk Jabodetabek Lakukan Perjalanan di Lebaran 2024Ilustrasi - Foto udara suasana antrean kendaraan pemudik dari arah Jakarta yang akan memasuki Gerbang Tol Kalikangkung, Semarang, Jawa Tengah, Rabu (30/4/2022). (ANTARA FOTO/Aji Styawan)

Adapun secara total, jumlah pergerakan masyarakat secara nasional pada musim libur Lebaran adalah sebesar 71,7 persen dari total penduduk Indonesia atau sekitar 193,6 juta orang.

Angka tersebut merupakan hasil survei yang dilakukan Badan Kebijakan Transportasi Kemenhub bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) dan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo), serta melibatkan para pakar dan akademisi di bidang transportasi. Hasil survei itu meningkat dibandingkan potensi pergerakan masyarakat pada masa Lebaran 2023.

"Hal ini mengindikasikan terdapat kecenderungan peningkatan minat masyarakat untuk melakukan perjalanan mudik Lebaran di 2024. Jika dibandingkan 2023 sebesar 45,8 persen atau 123 juta orang," kata Budi Karya.

Baca Juga: KAI Sebar Diskon Tiket dan Flash Sale Mudik Lebaran, Yuk Serbu!

2. Daerah yang jadi tujuan terbanyak dalam musim libur Lebaran 2024

28,4 Juta Penduduk Jabodetabek Lakukan Perjalanan di Lebaran 2024Ilustrasi seorang calon penumpang mencetak tiket kereta api. (ANTARA FOTO/Prabanndaru Wahyuaji)

Sementara itu, Kepala Badan Kebijakan Transportasi Kemenhub, Robby Kurniawan, menyampaikan hasil survei juga menunjukkan daerah asal perjalanan terbanyak pada musim mudik Lebaran 2024.

Pertama adalah Jawa Timur sebesar 16,2 persen (31,3 juta orang), disusul Jabodetabek sebesar 14,7 persen (28,43 juta orang), dan Jawa Tengah sebesar 13,5 persen (26,11 juta orang).

"Untuk daerah tujuan terbanyak, yaitu Jawa Tengah sebesar 31,8 persen (61,6 juta orang), Jawa Timur sebesar 19,4 persen (37,6 juta orang), dan Jawa Barat sebesar 16,6 persen (32,1 juta orang)," kata Robby.

Di sisi lain, minat masyarakat terhadap pemilihan penggunaan angkutan untuk mudik lebaran terbanyak adalah kereta api sebesar 20,3 persen (39,32 juta orang), bus 19,4 persen (37,51 juta orang), mobil pribadi 18,3 persen (35,42 juta orang), dan sepeda motor sebesar 16,07 persen (31,12 juta orang).

3. Proyeksi puncak arus mudik Lebaran 2024

28,4 Juta Penduduk Jabodetabek Lakukan Perjalanan di Lebaran 2024Ilustrasi perjalanan mudik (dok. BKIP Kemenhub)

Perkiraan puncak hari mudik berdasarkan pilihan masyarakat adalah H-2 atau Senin 8 April 2024 atau tepat saat dimulainya cuti bersama dengan potensi pergerakan 26,6 juta orang (13,7 persen).

Sementara itu, perkiraan puncak arus balik adalah H+3, yakni Minggu, 14 April 2024 dengan potensi pergerakan 41 juta orang (21,2 persen).

"Secara nasional untuk arus mudik H-2, H-3 sampai H-4 sudah cukup tinggi karena dari H-4 ada 23,2 juta orang yang mudik. Kemudian kalau arus balik puncaknya di H+3," kata Robby.

Baca Juga: Pemerintah Imbau Warga Pakai Angkutan Umum saat Mudik Lebaran

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya