Bos BEI Pastikan Satu Klub Sepak Bola IPO 2024, RANS Nusantara FC?

Siapa yang bakal menyusul Bali United?

Jakarta, IDN Times - Direktur Utama Bursa Efek Indonesia (BEI), Iman Rachman, memastikan, bakal ada satu klub sepak bola lagi yang akan menawarkan saham perdananya atau initial public offering (IPO) tahun depan.

Kendati begitu, Iman masih merahasiakan nama klub yang bakal IPO pada 2024 tersebut.

"Akan ada satu klub sepak bola akan listing di Bursa Efek Indonesia pada 2024," ucap Iman dalam acara penandatanganan nota kesepahaman antara BEI dengan Yayasan Bakti Sepakbola Indonesia, Senin (7/8/2023).

Baca Juga: Resmi IPO, Blibli Bakal Masuk Daftar 5 IPO Terbesar di BEI

1. Baru ada satu klub sepak bola yang melantai di BEI

Bos BEI Pastikan Satu Klub Sepak Bola IPO 2024, RANS Nusantara FC?Bali United vs PSM di play-off Liga Champions Asia. (baliutd.com)

Jika yang dikatakan Iman benar, maka nantinya bakal ada dua klub sepak bola lokal yang menjadi bagian dari pasar modal Indonesia.

"Sekarang baru satu, yakni Bali United dengan ticker BOLA," kata Iman.

Bali United atau PT Bali Bintang Perkasa Tbk (BOLA) resmi melantai di BEI pada Juni 2019. Bali United kemudian menjadi klub sepak bola pertama di Indonesia dan Asia Tenggara yang masuk ke pasar modal.

Baca Juga: Melantai di BEI Hari Ini, Simak 4 Fakta IPO Cinema XXI

2. RANS Nusantara FC disebut siap IPO

Bos BEI Pastikan Satu Klub Sepak Bola IPO 2024, RANS Nusantara FC?RANS Nusantara saat menghadapi Persita Tangerang pada putaran pertama di Liga 1 Indonesia 2023/2024. (instagram.com/rans.nusantara)

Adapun rumor kencang terkait klub sepak bola berikutnya yang bakal IPO adalah RANS Nusantara FC.

Chairman of RANS, Raffi Ahmad pun tidak membantah ketika ditanya soal kemungkinan klubnya tersebut IPO.

Menurut Raffi, pihaknya terus menyiapkan langkah-langkah menuju IPO RANS. RANS, kata Raffi saat ini tengah memperkuat bisnisnya agar ketika IPO nanti publik yakin bahwa RANS bukan hanya Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, melainkan sebuah korporasi yang utuh.

"Untuk IPO, sedang progres. Tunggu aja. Doain aja, pokoknya pasti mantap, tapi kita memang menyiapkan supaya kaki-kaki RANS semakin kuat," ujar Raffi kepada awak media di SCBD, Jakarta, awal Februari silam.

Baca Juga: Pertamina Hulu Energi Batal IPO di 2023, Ini Alasannya

3. Berkolaborasi dengan banyak partner

Bos BEI Pastikan Satu Klub Sepak Bola IPO 2024, RANS Nusantara FC?RANS meluncurkan lini bisnis baru di industri F&B dengan kolaborasi bersama The Hive Kitchen, Karaage Kai, ICHI Group, dan Marawa. (IDN Times/Ridwan Aji Pitoko)

Sebagai salah satu langkah jelang IPO, Raffi mulai memperkenalkan sejumlah partner atau mitra untuk diajak berkolaborasi.

RANS sendiri telah resmi berekspansi dengan melebarkan sayap bisnisnya ke industri Food & Beverages (F&B).

Ekspansi ke industri F&B dilakukan RANS dengan berkolaborasi bersama empat lini bisnis baru, yakni The Hive Kitchen, Karaage Kai, ICHI GROUP, dan Marawa.

"Salah satu caranya perlahan-lahan kita sudah memperkenalkan partner-partner. Saat ini baru sebagian, nanti ada lagi partner yang akan kita announce," ucap Raffi.

4. Raffi ajak masyarakat ikut jadi bagian dari RANS

Bos BEI Pastikan Satu Klub Sepak Bola IPO 2024, RANS Nusantara FC?Raffi Ahmad, chairman RANS Cilegon FC. (IDN Times/Sandy Firdaus)

Selain itu, Raffi pun mengajak setiap masyarakat di Indonesia untuk berkolaborasi #JadiKeluargaRANS.

RANS terbuka untuk menjalani bisnis dengan masyarakat Indonesia.

"Sejalan dengan misi kami agar seluruh masyarakat bisa menjadi bagian dari keluarga besar RANS, dengan ini kami membuka kesempatan melalui kerja sama kemitraan (collaboration partnership) untuk setiap unit bisnis baru yang diluncurkan oleh RANS. Tunggu tanggal mainnya," tutur Raffi.

Baca Juga: Profil Teguk, Merek Minuman Lokal yang Baru IPO

Topik:

  • Deti Mega Purnamasari

Berita Terkini Lainnya