5 Crazy Rich Indonesia di Forbes 2021, 2 Masuk List 100 Terkaya Dunia

Total ada 18 crazy rich Indonesia masuk ke daftar Forbes

Jakarta, IDN Times - Forbes resmi merilis nama-nama orang terkaya sejagat raya untuk tahun 2021 dalam laporan "Forbes World's Billionaire List The Richest in 2021."

Pandemik COVID-19 nampaknya tidak menjadi halangan bagi beberapa orang di dunia untuk menambah pundi-pundi hartanya. Tak heran jika kemudian Forbes melaporkan bahwa ada peningkatan cukup pesat pada jumlah orang terkaya sejagat tahun ini.

Jumlah miliarder di dunia dalam daftar tahunan ke-35 Forbes ini bertambah menjadi 2.755 orang atau 660 lebih banyak ketimbang tahun lalu.

Indonesia pun tak ingin ketinggalan dengan menyumbang 18 nama dalam daftar total crazy rich seantero bumi tersebut. Dari 18 nama, hanya ada dua yang masuk dalam daftar 100 teratas di daftar orang terkaya Forbes tahun ini.

Dari 18 nama itu pula, hanya dua nama baru yang menghuni daftar orang terkaya versi Forbes tersebut. Mereka adalah Jerry Ng (pendiri Bank Jago) dan Susanto Suwarto (salah satu pendiri Elang Mahkota Teknologi atau Emtek).

Sebanyak 16 sisanya merupakan "pemain lama" yang sanggup bertahan di dalam daftar orang kaya sedunia versi Forbes tersebut. Sementara empat orang di antaranya sempat keluar daftar Forbes, dan baru masuk daftar kembali. Mereka adalah Alexander Tedja (taipan real estate), Lim Hariyanto (pengusaha minyak kelapa sawit dan tambang nikel), Eddy Kusniadi Sariaatmadja (salah satu pendiri Elang Mahkota Teknologi atau Emtek), dan Hari Tanoesoedibjo.

Berikut ini 5 besar crazy rich asal Indonesia yang masuk dalam daftar "Forbes World's Billionaire List The Richest in 2021."

Baca Juga: Crazy Rich Dunia Bakal Tumbuh Paling Subur di Indonesia

1. Robert Budi Hartono

5 Crazy Rich Indonesia di Forbes 2021, 2 Masuk List 100 Terkaya DuniaRobert Budi Hartono (forbes.com)

Robert Budi Hartono menjadi orang paling kaya di Indonesia yang masuk dalam daftar Forbes tersebut. Kekayaan saudara kandung Michael Hartono tersebut menembus 20,5 miliar dolar Amerika Serikat (AS) atau setara dengan Rp297 triliun.

Sumber kekayaan Budi Hartono didominasi dari usahanya di sektor perbankan sebagai salah satu pemilik saham mayoritas di Bank Central Asia (BCA) dan juga sektor tembakau sebagai pemilik merek rokok ternama Indonesia, Djarum serta usahanya di sektor peralatan elektronik lewat merek Polytron.

Secara global, Budi Hartono menempati posisi 86 dalam daftar orang paling kaya sedunia versi Forbes.

2. Michael Hartono

5 Crazy Rich Indonesia di Forbes 2021, 2 Masuk List 100 Terkaya DuniaMichael Hartono (forbes.com)

Pada posisi kedua, duduk dengan nyaman saudara kandung Budi Hartono, yakni Michael Hartono dengan total kekayaan 19,7 miliar dolar AS atau senilai Rp282 triliun.

Sama dengan Budi, kekayaan Michael juga bersumber dari BCA, Djarum, dan Polytron. Secara global, Michael menempati peringkat 89 sebagai orang terkaya di dunia. Dengan demikian, Hartono bersaudara menjadi sepasang orang Indonesia yang masuk ke dalam 100 daftar crazy rich sejagat raya versi Forbes.

Baca Juga: Daftar Konglomerat RI yang Masuk Jajaran Orang Terkaya Dunia 2020

3. Prajogo Pangestu

5 Crazy Rich Indonesia di Forbes 2021, 2 Masuk List 100 Terkaya DuniaPrajogo Pangestu (Website/forbes.com)

Crazy rich ketiga di Indonesia yang masuk dalam daftar Forbes adalah Prajogo Pangestu. Harta kekayaannya saat ini dilansir sebesar 6,5 miliar dolar AS atau Rp94,3 triliun.

Prajogo meraup kekayaannya dimulai lewat bisnis kayu pada akhir 1970-an. Perusahaannya kala itu Barito Pacific Timber go public pada 1993 dan mengubah namanya menjadi Barito Pacific setelah tidak lagi berbisnis kayu pada 2007.

Barito Pacific kemudian mengakuisisi 70 persen perusahaan petrokimia Chandra Asri yang juga melakukan perdagangan di Bursa Efek Indonesia (BEI). Pada 2011, Chandra Asri melakukan merger dengan Tri Polyta Indonesia dan menjadi produsen petrokimia terbesar di Indonesia.

Secara global, Prajogo menempati posisi 404 dalam daftar orang kaya sedunia.

4. Chairul Tanjung

5 Crazy Rich Indonesia di Forbes 2021, 2 Masuk List 100 Terkaya DuniaChairul Tanjung (ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari)

Miliarder berikutnya yang masuk dalam 10 besar crazy rich asal Indonesia adalah Chairul Tanjung atau kerap disapa CT.

Jumlah kekayaan CT menurut Forbes adalah 4,8 miliar dolar AS atau menyentuh Rp69,5 triliun. Kekayaan tersebut diperoleh CT melalui berbagai macam usahanya di bawah naungan CT Corp.

Bisnis CT Corp meliputi stasiun televisi dan media, pasar swalayan Carrefour dan Transmart, serta perbankan lewat Bank Mega. Adapun posisi CT di dalam orang terkaya dunia versi Forbes ada di peringkat 589.

5. Dato Sri Tahir

5 Crazy Rich Indonesia di Forbes 2021, 2 Masuk List 100 Terkaya DuniaANTARA FOTO/Aprillio Akbar

Dato Sri Tahir yang karib disapa Tahir menjadi miliarder kelima yang masuk 10 besar crazy rich asal Indonesia di dalam daftar Forbes.

Kekayaannya ditaksir mencapai 3,3 miliar dolar AS atau setara dengan Rp47,8 triliun yang diperoleh lewat kerajaan bisnis Mayapada Group.

Melalui Mayapada Group, Tahir menjalankan banyak usaha mulai dari perbankan (Bank Mayapada), layanan kesehatan (Rumah Sakit Mayapada), dan real estate (Maha Properti Indonesia).

Tahir menempati peringkat 925 dalam daftar orang terkaya sedunia 2021 versi Forbes.

6. Pertumbuhan crazy rich Indonesia akan memimpin di dunia

5 Crazy Rich Indonesia di Forbes 2021, 2 Masuk List 100 Terkaya DuniaInfografis Total Populasi Crazy Rich di Dunia Tahun 2025 (IDN Times/Sukma Shakti)

Baca Juga: Rilis Forbes 2021, Jeff Bezos Masih Jadi Orang Terkaya Sejagat

Topik:

  • Anata Siregar
  • Bella Manoban

Berita Terkini Lainnya