IHSG Aman di Zona Hijau, 7 Saham Ini Ditransaksikan 20 Ribu Kali Lebih

IHSG ditutup menguat 7,2 poin atau 0,11 persen

Jakarta, IDN Times - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berhasil menutup pekan di zona hijau pada perdagangan di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jumat (15/10/2021).

Melansir RTI, IHSG berhasil ditutup menguat tipis 7,2 poin atau 0,11 persen ke level 6.633,3.

IHSG sendiri dibuka menguat 19,1 poin ke level 6.645,2. Sebelumnya pada Kamis (14/10/2021), IHSG ditutup menguat 89,2 poin atau 1,36 persen ke level 6.626,1

Baca Juga: IHSG Fluktuatif di Akhir Pekan, 14 Saham Ini Justru Ngegas!

1. Pergerakan IHSG hari ini

IHSG Aman di Zona Hijau, 7 Saham Ini Ditransaksikan 20 Ribu Kali LebihIlustrasi IHSG. (IDN Times/Aditya Pratama)

Data RTI menunjukkan bahwa IHSG hampir seharian berkutat di zona merah. Meski dibuka dalam kondisi menguat, kurang dari sejam setelah pembukaan, IHSG langsung terjerembab ke level merah.

IHSG pun sempat menyentuh level terendahnya, yakni 6.573,2 jelang penutupan perdagangan sesi I. Adapun, level tertinggi IHSG hari ini adalah pada posisi 6.680.

Secara keseluruhan, investor membukukan transaksi sebesar Rp17,635 triliun dengan volume transaksi yang diperjualbelikan sebesar 21,809 miliar lembar saham dengan frekuensi sebanyak 1,319 juta kali.

Baca Juga: Mulai Hari Ini Saham BBCA Diperdagangkan dengan Harga Baru, Catat Ya!

2. Pergerakan indeks saham

IHSG Aman di Zona Hijau, 7 Saham Ini Ditransaksikan 20 Ribu Kali LebihIlustrasi saham (IDN Times/Arief Rahmat)

Menguatnya IHSG pada penutupan perdagangan hari ini tidak diikuti oleh beberapa mayoritas saham unggulan seperti berikut:

LQ45 ditutup melemah 0,05 persen ke level 972,206
IDX30 ditutup melemah 0,05 persen ke level 517,261
IDX80 ditutup melemah 0,02 persen ke level 138,064
IDXESGL ditutup melemah 0,36 persen ke level 143,198
IDXQ30 ditutup melemah 0,21 persen ke level 150,803

Baca Juga: Mengenal 4 Perbedaan Saham Biasa dan Saham Preferen, Apa Saja? 

3. Saham-saham yang paling aktif diperdagangkan

IHSG Aman di Zona Hijau, 7 Saham Ini Ditransaksikan 20 Ribu Kali LebihIlustrasi Harga Saham Naik (Bullish) (IDN Times/Arief Rahmat)

Berdasarkan data RTI, ada beberapa watchlist saham dengan frekuensi perdagangan tertinggi lebih dari 20 ribu kali, yakni:

PT Smartfren Telecom Tbk (FREN) diperdagangkan sebanyak 20.302 kali
PT Borneo Olah Sarana Sukses Tbk (BOSS) diperdagangkan sebanyak 20.989 kali
PT Bank Rakyat Indonesia Agroniaga Tbk (AGRO) diperdagangkan sebanyak 22.000 kali
PT Surya Esa Perkasa Tbk (ESSA) diperdagangkan sebanyak 25.381 kali
PT Bank Jago Tbk (ARTO) diperdagangkan sebanyak 27.745 kali
PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) diperdagangkan sebanyak 28.079
PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) diperdagangkan sebanyak 33.812 kali

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya