Jangan Salah, Ini Manfaat Jalan Tol buat Tukang Becak

Cak Imin bilang tukang becak gak dapat manfaat jalan tol

Jakarta, IDN Times - Pengamat infrastruktur, Yayat Supriatna mengungkapkan, pembangunan jalan tol mesti dilihat dampaknya secara menyeluruh dan bukan dari satu sisi. Salah satunya dari kemampuan menekan inflasi.

Hal itu yang kemudian membuat jalan tol tidak hanya bermanfaat buat mereka pemilik mobil, melainkan untuk seluruh masyarakat.

"Justru manfaatnya adalah ketika pembangunan jalan tol itu bisa menekan inflasi, harga-harga tidak naik. Jadi tukang becak itu bisa mendapatkan manfaat tidak langsung, harga-harga tidak naik," kata Yayat saat dihubungi IDN Times, Selasa (19/12/2023).

Baca Juga: Cak Imin Kritik Proyek Jalan Tol: Tukang Becak Gak Bisa Ikut Nikmati

1. Kemudahan logistik

Jangan Salah, Ini Manfaat Jalan Tol buat Tukang Becakilustrasi Jalan Tol Merak - Jakarta. (IDN Times/Herka Yanis)

Harga-harga murah terjadi akibat proses distribusi logistik yang semakin mudah. Yayat mengatakan, pada dasarnya keberadaan jalan tol bukanlah untuk mengangkut orang, melainkan mengangkut logistik.

"Jadi jalan tol itu bukan untuk mengangkut orang, tapi kemudahan logistik. Jalan tol itu kan mempercepat dan mempermudah angkutan logistik apalagi pada angkutan-angkutan yang terkait dengan buah-buahan dan sayur-sayuran," tutur Yayat.

Yayat kemudian mencontohkan kehadiran Jalan Tol Trans Sumatra (JTTS) yang mampu memangkas waktu perjalanan cukup signifikan dari Bandar Lampung ke Palembang.

"Bayangkan dulu orang dari Bandar Lampung ke Palembang itu bisa 10 jam. Sekarang dah JTTS hanya tiga jam dan jalan tol itu sebenarnya merasionalkan cara berpikir orang. Kalau Anda bilang jalan tol itu menguntungkan dan Anda punya duit ya pakai, kalau kita mengatakan jalan tol itu mahal ya pakai jalan biasa aja. Itu kan merasionalkan cara berpikir orang," papar dia.

2. Cak Imin kritik jalan tol hanya untungkan pemilik mobil

Jangan Salah, Ini Manfaat Jalan Tol buat Tukang BecakCalon wakil presiden nomor urut satu, Muhaimin Iskandar, saat kampanye di Bekasi pada 18 Desember 2023. (IDN Times/Santi Dewi)

Sebelumnya, calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 1, Muhaimin Iskandar mengkritik pembangunan jalan tol yang begitu masif selama pemerintahan Presiden Joko "Jokowi" Widodo.

Menurut pria yang karib disapa Cak Imin tersebut jalan tol tidak bisa dinikmati oleh semua kalangan padahal seharusnya pemerintah menyediakan transportasi umum yang murah dan nyaman.

"Transportasi umum harus murah dan enak. Ini kan yang dibangun jalan tol, ya enak bagi yang punya mobil," kata Imin saat menghadiri Silaturahmi Pimpinan Majelis Taklim se-Kabupaten Bekasi, di Bekas, Senin (18/12/2023).

Baca Juga: Sindir Jalan Tol, Anies akan Hadirkan Kereta Doubletrack di Lampung

3. Cak Imin akui dapat keluhan dari tukang becak soal jalan tol

Jangan Salah, Ini Manfaat Jalan Tol buat Tukang BecakCalon wakil presiden nomor urut 1, Muhaimin Iskandar ketika berdialog dengan buruh di Tambun, Bekasi. (IDN Times/Santi Dewi)

Cawapres Anies Baswedan tersebut juga mengaku mendapatkan keluhan dari tukang becak yang tidak bisa menikmati jalan tol padahal sudah membayar pajak.

"Kemarin saya ketemu tukang becak yang bilang 'saya bayar pajak, dibikin bangun tol, lah kok saya gak bisa menikmati tol'," ucap Imin.

Baca Juga: Pemerintah Bakal Lelang Pengelolaan Jalan Tol IKN

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya