Jakarta, IDN Times - Perusahaan investasi (Growth equity) global General Atlantic dan perusahaan modal ventura global GGV Capital menggelontorkan pendanaan seri c untuk platform belajar online Ruangguru sebesar US$150 juta atau sekitar Rp 2,1 triliun (asumsi kurs Rp14.000).
Transaksi ini adalah salah satu yang terbesar bagi perusahaan teknologi pendidikan di Asia Tenggara. Pendanaan ini akan digunakan untuk mendukung pengembangan produk dan layanan Ruangguru di Indonesia dan Vietnam.
"Pendidikan bukanlah sektor yang asing bagi kegiatan investasi General Atlantic, terbukti dari kemitraan kami dengan perusahaan-perusahaan pendidikan global lainnya seperti Byju's, Hotmart, Arco, Open Classrooms, dan Little Golden Star," ucap Managing Director dan Pimpinan General Atlantic India dan Asia Tenggara Sandeep Naik dalam keterangannya, Kamis (26/12).