Jumlah pekerja lepas atau freelance terus meningkat secara global dalam beberapa tahun terakhir. Tren ini didorong oleh fleksibilitas kerja jarak jauh dan permintaan akan tenaga profesional di berbagai bidang.
Laporan State of Remote Freelance Jobs 2024 dari FlexJobs mengungkapkan bahwa pekerjaan freelance jarak jauh yang paling diminati mencakup berbagai level karier dan industri. Beberapa posisi populer antara lain asisten virtual, desainer grafis, manajer proyek, pembukuan, penulis naskah, dan spesialis media sosial.
Bagi kamu yang ingin memulai karier freelance penuh waktu atau hanya tertarik dengan proyek sampingan, berikut lima langkah penting untuk mendapatkan peluang terbaik menurut pakar karier FlexJobs, Keith Spencer, sebagaimana dilansir Nasdaq.