Akhirnya! Rupiah Dibuka Menguat ke Level Rp16.088 per Dolar AS

Rupiah menguat 97 poin pagi ini

Jakarta, IDN Times - Nilai tukar rupiah masih menunjukkan penguatan pada pembukaan perdagangan, Jumat (3/5/2024). Rupiah bertengger di level Rp16.088 per dolar AS. 

Menurut laporan Bloomberg, rupiah menguat sebanyak 97 poin atau 0,60 persen dibandingkan pada penutupan perdagangan Kamis (2/4/2024), di mana kurs rupiah berada di level Rp16.185 per dolar AS.

1. Rupiah berpotensi menguat hari ini

Pengamat pasar uang Ariston Tjendra mengatakan, laju rupiah di sepanjang hari ini berpotensi menguat di level Rp16.100 per dolar AS dengan potensi resisten di sekitar Rp16.200 per dolar AS.

"Rupiah kelihatannya masih bisa menguat hari ini terhadap dolar AS," jelas Ariston.

Baca Juga: Borong Yuk! Harga Emas Antam Turun Rp13 Ribu

2. Indeks dolar AS menurun

Menurutnya, pasar masih menyambut positif pernyataan Jerome Powell, Gubernur Bank Sentral AS, pasca rapat kebijakan moneter yang mengisyaratkan tidak adanya kenaikan suku bunga acuan AS tahun ini.

Indeks dolar AS terlihat masih menurun pagi ini, bergerak di kisaran 105,25 dibandingkan pada sebelumnya di kisaran 105,77.

3. Data inflasi April beri sentimen positif ke rupiah

Sementara itu, sentimen positif berasal dari dalam negeri berkaitan dengan data inflasi Indonesia yang diumumkan Badan Pusat Statistik (BPS) pada April sebesar 0,25 persen secara bulanan atau month to month (mtm).

Sedangkan secara tahunan atau year on year (yoy) terjadi inflasi sebesar 3,0 persen.

"Kemarin data inflasi Indonesia bulan April pun masih terjaga di kisaran target BI, di 3,0 persen. Hasil ini juga bisa memberikan sentimen positif untuk rupiah," ucapnya.

Baca Juga: IHSG Cerah Pagi Ini, Ada 5 Saham Berpotensi Cuan!

Topik:

  • Vanny El Rahman

Berita Terkini Lainnya