Anggaran Kesehatan Dipatok Rp186 Triliun di 2024

Diharapkan muncul transformasi sistem kesehatan

Jakarta, IDN Times - Pemerintah menyiapkan anggaran kesehatan sebesar Rp186,4 triliun pada 2024. Angka itu dituangkan dalam Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) 2024 yang disampaikan Presiden Joko "Jokowi" Widodo.

Jokowi mengatakan, anggaran tersebut porsinya sebesar 5,6 persen dari keseluruhan APBN 2024. Adapun anggaran itu dialokasikan untuk transformasi sistem kesehatan. Selain itu juga untuk menjamin ketersediaan fasilitas kesehatan yang andal.

"Mendorong berkembangnya industri farmasi yang kuat dan kompetitif. Meningkatkan akses serta kualitas layanan primer dan rujukan, menjamin tersedianya fasilitas layanan kesehatan yang andal dari hulu ke hilir," kata Jokowi, Rabu (16/8/2023).

Anggaran tersebut juga ditargetkan untuk mengefektifkan program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN), dan juga untuk mempercepat penurunan prevalensi stunting agar mencapai 14 persen di tahun 2024.

"Yang dilakukan melalui perluasan cakupan seluruh kabupaten/kota di Indonesia, dengan penguatan sinergi berbagai institusi," tutur Jokowi.

Baca Juga: Jokowi Pamer Ekonomi Tumbuh di Atas 5 Persen 7 Kuartal Berturut-turut

Topik:

  • Satria Permana
  • Jumawan Syahrudin

Berita Terkini Lainnya