Viral Pegawai KPI Parkir Tengah Jalan dan Meludah, Ini Kata Pertamina

Pertamina gelar investigasi internal

Jakarta, IDN Times - PT Pertamina (Persero) buka suara soal salah satu pegawai PT Kilang Pertamina Internasional yang viral, karena parkir mobil di tengah jalan dan meludah ke arah penumpang di mobil belakangnya.

Pegawai itu bernama Arie Febriant. Dalam video yang diunggah akun @kabarbintaro, Arie memarkir mobilnya, yakni Honda HR-V di tengah jalan sebanyak dua kali. Insiden itu terjadi di kawasan Petukangan Utara, Jakarta Selatan (Jaksel).

Baca Juga: Viral Pengendara Berpelat Dinas Polisi Tenteng Pistol di Tol

1. Memaki pengemudi di belakang dan meludah saat ditegur

Viral Pegawai KPI Parkir Tengah Jalan dan Meludah, Ini Kata PertaminaViral pengendara parkir di jalan dan meludahi pengendara lain (Youtube)

Dalam video yang viral itu, dijelaskan bahwa Arie berhenti sebanyak dua kali untuk membeli takjil. Saat berhenti pertama, dia tak keluar mobil dan tak menyalakan lampu peringatan berhenti alias hazard.

Lalu, saat berhenti kedua, dia tak meminggirkan mobilnya sama sekali, dan keluar mobil untuk membeli takjil.

“Yang kedua dia berenti dan klaksonin sekali terus dia turun dari mobil dengan posisi yang di video pas turun dia ngeliatin sambil melotot,” tulis akun @kabarbintaro.

Saat ditegur karena melotot dan menghalangi jalan, Arie justru berkata kasar kepada penumpang mobil di belakangnya, dan meludah ke arah penumpang itu.

Dia kala itu mengenakan kemeja kotak-kotak berlengan pendek, dan kacamata berbingkai hitam.

2. Mengunggah video permintaan maaf

Usai viral, Arie mengunggah video permintaan maaf kepada perekam video, Mila dan rekannya yang diludahinya dari jarak jauh.

“Saya Arie pengendara mobil Honda HR-V yang saat ini sedang ramai dibicarakan. Dengan ini saya menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya kepada Saudari Mila dan rekan, beserta semua masyarakat yang terganggu dengan tindakan saya yang tidak baik dan tidak semestinya,” kata Arie dalam video yang diunggah di fitur cerita (story) di akun Instagram @febrtariie seperti yang diunggah akun @kabarbintaro.

Dia mengaku tindakannya yang memarkir mobil di tengah jalan, berkata kasar, dan meludah adalah perbuatan yang salah dan tidak sopan.

"Melalui video ini saya juga menyampaikan penyesalan yang sedalam-dalamnya atas perbuatan dan tindakan saya yang tidak semestinya, dimana pada tanggal 5 April 2024 saya memarkir kendaraan tidak pada tempatnya yang menyebabkan macet, dan juga saya melakukan perbuatan yang tidak sopan yaitu meludah kepada kendaraan sodari Mila dan rekan," tutur Arie.

3. Pertamina lakukan investigasi internal

Pertamina pun buka suara atas insiden itu melalui komentar dalam sebuah unggahan di akun @pertamina. Perusahaan pelat merah itu mengatakan, sedang melakukan investigasi internal, dan tidak mentolerir tindakan yang bertentangan dengan hukum dan etika.

“Saat ini Pertamina sedang melakukan investigasi internal dan akan memproses sesuai ketentuan perusahaan. Pertamina tidak mentolerir segala tindakan pekerjanya yang bertentangan dengan hukum dan etika. Pertamina mohon maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan atas kejadian ini," tulis akun Instagram @pertamina.

Topik:

  • Sunariyah
  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya