Punya Banyak Kelebihan, Pinjaman KTA Bisa untuk Dana Pendidikan Lho! 

Melanjutkan kuliah bukan sekadar impian lagi guys!

Merencanakan pendidikan anak memang butuh banyak pertimbangan, karena butuh biaya yang tidak sedikit. Badan Pusat Statistik (BPS) menyebutkan bahwa kenaikan rata-rata biaya pendidikan di Indonesia sebesar 10 persen setiap tahunnya. Melihat situasi tersebut, banyak orang tua yang menyiapkan dana pendidikan untuk anak mereka sedini mungkin, salah satunya dengan menggunakan kredit tanpa anggunan (KTA).

Selain memiliki jumlah nominal kredit yang besar, KTA yang banyak ditawarkan pihak perbankan juga memberikan banyak kemudahan kepada para nasabahnya. Kamu bahkan bisa mencairkan dana hingga ratusan juta tanpa perlu menyiapkan berkas-berkas secara manual lagi. Semuanya proses pengajuan kredit bisa dilakukan secara online. Mudah dan praktis, bukan?

Biar kamu lebih paham, berikut ini kelebihan dari kredit tanpa agunan untuk pendidikan. Yuk, disimak! 

1. Punya jangka waktu yang bisa ditentukan

Punya Banyak Kelebihan, Pinjaman KTA Bisa untuk Dana Pendidikan Lho! Ilustrasi perencanaan finansial (Pexels.com/Super Kuncheek)

Salah satu kelebihan dari kredit tanpa agunan ialah memiliki jangka waktu yang bisa ditentukan oleh para debitur. Karena alasan inilah banyak orang tua memilih kredit tanpa agunan untuk biaya sekolah anak-anak mereka. 

Seperti diketahui, umumnya menempuh pendidikan di universitas membutuhkan waktu 3 hingga 5 tahun. Tentu saja durasi tersebut tidaklah sebentar. Banyak mahasiswa bahkan bisa menempuh bangku kuliah lebih dari 5 tahun. Melihat fakta ini, sangat wajar jika orang tua memanfaatkan kredit tanpa agunan demi memenuhi kebutuhan pendidikan sang buah hati.  

Selain memiliki jangka waktu yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan debitur, kredit tanpa agunan juga sama sekali tak membutuhkan agunan. Jadi, sudah sangat tepat jika memilih kredit tanpa agunan untuk persiapan dana pendidikan anak. 

Baca Juga: Kredit dengan Agunan dan Tanpa Agunan, Apa Bedanya? 

2. Punya prosedur yang mudah

Punya Banyak Kelebihan, Pinjaman KTA Bisa untuk Dana Pendidikan Lho! Getty Images/iStockphoto

Kredit tanpa agunan juga menawarkan prosedur yang mudah kepada para kreditur. Saat ini, proses pengajuan kredit bahkan sudah bisa dilakukan secara online tanpa harus menyiapkan dokumen fisik lagi. 

Lewat aplikasi proses pengajuan kredit pun dapat langsung disetujui dalam hitungan detik saja. Karena prosedur pengajuan dilakukan secara online, kamu bisa melakukan permohonan kredit dari mana saja dan kapan saja. 

Jika dibandingkan jenis kredit lainnya, banyak kalangan memang lebih memilih kredit tanpa agunan sebagai solusi pemenuhan kebutuhan dana pendidikan. Proses yang simpel dan anti-ribet serta jumlah kredit yang bernilai ratusan juta adalah alasan lainnya mengapa kredit tanpa agunan menjadi solusi paling tepat saat membutuhkan modal besar.

3. Platform pinjaman super besar

Punya Banyak Kelebihan, Pinjaman KTA Bisa untuk Dana Pendidikan Lho! ilustrasi pinjaman (usnews.com)

Saat mencari kredit untuk kebutuhan dana pendidikan, pilihlah platform yang menawarkan total kredit yang cukup besar. Saat memilih kredit, selain mencari platform dengan prosedur yang anti-ribet, jangan lupa pula untuk memilih kredit dengan nominal yang besar. 

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, biaya pendidikan di Tanah Air semakin hari semakin naik. Karena itu, dibutuhkan platform penyedia kredit dengan total kredit yang cukup besar. Melanjutkan pendidikan di universitas negeri saja membutuhkan biaya yang fantastis, terlebih lagi jika menempuh kuliah di kampus swasta. 

Sebagai contoh, beberapa jurusan bahkan mewajibkan mahasiswanya untuk mengerjakan penelitian sebelum wisuda. Tentu saja, biaya penelitian ini tidaklah sedikit. Belum lagi jika sang anak memilih jurusan yang berhubungan dengan sains ataupun teknik, sudah tentu ada banyak jenis penelitian yang akan dilaluinya sebelum tamat. 

Karena itu, silakan mengajukan kredit tanpa agunan dengan modal besar sekarang juga. Tak perlu waktu lama, jika kamu membutuhkan dana pendidikan dalam waktu dekat, kredit tanpa agunan adalah solusinya. Kredit yang diajukan akan cair tanpa harus menunggu bulanan bahkan mingguan.     

4. Tidak memerlukan agunan

Punya Banyak Kelebihan, Pinjaman KTA Bisa untuk Dana Pendidikan Lho! Ilustrasi kartu debit dan aplikasi Digibank By DBS Indonesia

Sesuai namanya, kredit tanpa agunan memang tidak memerlukan agunan sama sekali. Jadi, sangat wajar jika banyak orang yang membutuhkan modal besar lebih memilih kredit tanpa agunan dibandingkan jenis kredit lainnya. Kamu tak perlu menjaminkan tanah, rumah, kendaraan ataupun perhiasan saat mengajukan kredit ini. 

Strategi ini juga memberikan keuntungan tersendiri bagi perbankan karena secara tidak langsung mereka akan menarik banyak nasabah yang mencari kredit tanpa harus menjaminkan aset mereka. Meskipun demikian, sebagai nasabah, kamu tetaplah harus disiplin dan rutin saat membayar cicilan kredit sesuai waktu yang telah disepakati bersama. 

Jika kamu tetap rutin melakukan pembayaran angsuran, di kesempatan lain bank tetap akan mempercayai kamu saat mengajukan kredit untuk keperluan lainnya. Sebaliknya, jika kamu tidak mengikuti prosedur pembayaran cicilan dengan benar, pihak perbankan akan melaporkan kamu kepada Bank Indonesia. Hal ini tentu akan merusak reputasi sehingga akan menghambat berbagai keperluan kamu di masa yang akan datang. 

Hingga saat ini, beragam kemudahan dan keunggulan telah dihadirkan kepada para nasabah. Banyak nasabah telah terbantu lewat kehadiran kredit dari digibank KTA ini. Dengan limit mencapai Rp200 juta, kamu bisa memanfaatkannya untuk keperluan dana pendidikan. Wah, bermanfaat banget ya! (WEB)

Baca Juga: Mau Ajukan Kredit Tanpa Agunan buat Menikah? Pahami Dulu Hal Ini

Topik:

  • Marwan Fitranansya

Berita Terkini Lainnya