Ciri-ciri Saham Akan Naik, Investor Wajib Pantau!

Bisa jadi referensi para investor muda

Berinvestasi atau bermain saham kini semakin banyak dilirik anak muda. Tidak sedikit dari mereka yang memimpikan dirinya menjadi investor muda dan andal. Artikel ini akan berguna untuk kamu yang memiliki mimpi itu karena membahas hal yang cukup penting, yakni ciri-ciri saham akan naik. 

Sebab, ternyata bermain saham perlu kejelian untuk membaca berbagai pola agar dapat menyusun strategi. Salah satu hal yang perlu kamu cermati saat bermain saham adalah ciri-ciri saham akan naik.

Penasaran apa saja? Yuk, simak ciri-ciri saham akan naik di bawah ini.

Baca Juga: Intip 7 Saham yang Berpotensi Cerah Seharian

1. Break resistance atau break pattern

Ciri-ciri Saham Akan Naik, Investor Wajib Pantau!Ilustrasi investasi (unsplash.com/Austin Distel)

Poin pertama ini adalah break resistance atau break pattern. Saham yang memiliki ciri-ciri ini akan memberikanmu cuan. Kamu bisa melihat dari price, volume analysis, dan breakout akan melanjutkan kenaikannya jika disertai dengan volume yang besar. Pada saat di situasi ini, kamu harus tetap pantau volumenya. 

Adapun strategi yang bisa kamu pahami mengenai buy on breakout, d imana pembelian saham saat tengah mengalami breakout. Contohnya, ketika kamu membeli saham yang harganya tengah breakout sideways 8.575.

Kemudian kamu bisa menjualnya dengan strategi swing trader. Swing trader ini akan memberikan tanda reversal. Kamu bisa langsung mendapatkan profit traking. Bisa juga sell on strength di mana memiliki jarak dekat area resisten yaitu 9.675 bisa juga dijadikan area profit traking

2. Saham sedang dalam fase uptrend

Ciri-ciri Saham Akan Naik, Investor Wajib Pantau!Ilustrasi mengamati saham (pexels.com)

Ciri-ciri kedua saham akan naik yakni memiliki bentuk yang higher high dan membentuk higher low. Adapun strategi yang bisa kamu lakukan jika saham sedang dalam fase uptrend adalah kamu bisa buy on weakness. Artinya kamu bisa membeli saham ketika memantul area higher low.

Jika situasi trend saham tidak patah, tentu saja potensi saham untuk melanjutkan kenaikan akan terus terjadi. Hal ini akan memberikan profit traking di mana harga saham breakdown uptrend line

3. Ada sentimen

Ciri-ciri Saham Akan Naik, Investor Wajib Pantau!ilustrasi saham (unsplash.com/Stephen D)

Ciri-ciri saham akan naik yang ketiga adalah ada sentimen positif. Contohnya kenaikan pada profitabilitas seperti emiten MEDC rilis laporan keuangan I/2020.

Adapun laporan mengenai laba bersih mencapai +480 persen menjadi 270 juta dolar AS, kemudian harga saham naik sebesar 19,51 persen pada hari diterbitkannya laporan keuangan.  Meskipun demikian, kamu tentu harus tetap mengingat jika ada sentimen yang keluar, saham bisa mengalami kenaikan tinggi.

Jika menghadapi situasi tersebut, maka kamu tidak perlu mengejar saham itu. Sebab, masih ada banyak peluang dari saham lainnya. Kamu perlu hati-hati mengenai jebakan "sell on news" di mana kondisi beberapa orang membeli saham di harga bawah dan menjualnya ketika berita keluar. 

Itu dia tiga ciri-ciri saham akan naik. Semoga informasi ini bisa bermanfaat untuk kamu para calon investor dan untuk para investor harus terus pantau, ya! 

Baca Juga: Cara Mudah Jadi Investor Saham, Anak Muda Wajib Tahu!

Topik:

  • Putri Ambar
  • Jumawan Syahrudin
  • Rizna Hidayah
  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya