Tertarik Jualan Baju Tidur? Ini Tips Memulainya

Penting untuk memahami trend yang sedang berlangsung

Jakarta, IDN Times – Berjualan baju tidur bisa menjadi pilihan usaha agar dapat memperoleh pemasukan. Selama dilakukan dengan benar, berjualan baju tidur sekalipun bisa sangat menguntungkan.

Sebagaimana bisnis pada umumnya, berjualan baju tidur juga memiliki cara-cara yang harus diperhatikan agar tidak menimbulkan kerugian. Dimana hal yang perlu diperhatikan termasuk perincian dana, perhitungan modal yang tepat dan strategi marketing terbaik.

Jika tidak memenuhi beberapa syarat tersebut, maka bisa jadi bisnis baju tidur kita tidak akan laku atau juga tidak bisa berkembang dengan baik.

Berikut adalah cara memulai bisnis baju tidur yang perlu dipertimbangkan.

Baca Juga: Bagaimana Cara Memulai Bisnis Pakaian dengan Modal Kecil? Ini Tipsnya!

1. Hitung modal yang diperlukan

Tertarik Jualan Baju Tidur? Ini Tips MemulainyaIlustrasi Insentif. (IDN Times/Aditya Pratama)

Suatu bisnis pastinya membutuhkan modal, baik itu dalam jumlah kecil maupun dalam jumlah yang besar. Perlu juga dicatat bahwa dalam memulai bisnis, dengan modal kecil sekalipun bisa membawa keuntungan yang sangat besar, asalkan tahu bagaimana cara mengembangkannya.

Adapun dalam memulai bisnis baju tidur, modal yang perlu diperhitungkan termasuk biaya pembelian dari produsen, biaya transportasi dan sewa tempat jika memang menyewa tempat. Jika tidak ingin mengeluarkan biaya besar, maka bisa memulai penjualan di rumah atau secara online, dan membeli barang sedikit saja agar tidak merugi jika tidak laku.

2. Promosikan dengan benar

Tertarik Jualan Baju Tidur? Ini Tips MemulainyaIlustrasi Belanja E-commerce (IDN Times/Arief Rahmat)

Memasarkan produk merupakan hal yang krusial dalam menjalankan suatu bisnis, termasuk bisnis jualan baju tidur. Jika baru memulai bisnis, bisa mencoba memasarkan ke orang-orang terdekat seperti teman atau tetangga.

Inti dari mempromosikan bisnis di awal adalah untuk mendapatkan pelanggan yang kemudian bisa memberikan penilaian atau review agar bisa menarik pelanggan lain.

3. Pahami trend terbaru

Tertarik Jualan Baju Tidur? Ini Tips MemulainyaIlustrasi belanja (IDN Times/Arief Rahmat)

Baju tidur, selayaknya jenis pakaian lainnya, juga memiliki banyak trend. Oleh karenanya, cobalah untuk menyetok barang dengan jumlah terbatas, namun selalu update tentang trend terbaru yang sedang marak di pasaran.

Jadi, pedagang harus lebih aktif dan mengetahui apa saja trend yang mungkin bisa digunakan untuk memenuhi kebutuhan pasar. Jangan sampai ketinggalan update karena tren baju tidur selalu berubah-ubah.

4. Manfaatkan e-commerce dan sosial media

Tertarik Jualan Baju Tidur? Ini Tips MemulainyaIlustrasi Belanja Online/Belanja di e-commerce. (IDN Times/Aditya Pratama)

Di era serba digital ini, penting bagi pelaku usaha untuk menjual produk secara online dan semaksimal mungkin memanfaatkan teknologi.

Agar lebih mudah mempromosikan produk yang kita jual, sangat disarankan untuk menjualnya di e-commerce yang sudah memiliki banyak pengguna atau mempromosikan di sosial media.

Dengan menggunakan sistem penjualan online ini, pedagang bisa menjangkau lebih banyak pembeli dan lebih fleksibel.

5. Jalankan bisnis konveksi

Tertarik Jualan Baju Tidur? Ini Tips MemulainyaIlustrasi Bisnis. (IDN Times/Aditya Pratama)

Konveksi merupakan salah satu jenis pemasok bagi bisnis baju tidur dengan harga yang terjangkau. Ini perlu untuk dipertimbangkan karena dengan konveksi akan mendapatkan banyak produk yang berkualitas serta bisa dipasarkan lagi dengan keuntungan yang lumayan besar.

Sudah ada banyak sekali bisnis-bisnis baju tidur yang menggunakan jasa konveksi pakaian. Perlu juga diingat bahwa dengan menggunakannya dan bekerja sama dengan pihak konveksi, maka kemungkinan bisa mendapatkan kemudahan dan keuntungan yang lebih maksimal.

Baca Juga: 5 Cara Membuat Hashtag agar Bisnis Kamu Makin Ngetop

6. Pengiriman dan Pelayanan

Tertarik Jualan Baju Tidur? Ini Tips MemulainyaIlustrasi Bank Digital. (IDN Times/Aditya Pratama)

Kecepatan pengiriman juga menjadi salah satu faktor mengapa pembeli bertahan atau menjadi pelanggan tetap. Apalagi dengan pelayanan serta prasarana yang memuaskan.

Jadi, cobalah memberikan pelayanan ekstra dan terbaik yang bisa dilakukan. Setidaknya sediakan fitur layanan chat atau kontak yang bisa digunakan untuk menghubungi pihak anda. Selain itu, bisa juga dengan menyediakan metode pembayaran yang mudah untuk pelanggan, seperti memperbanyak jenis rekening maupun menggunakan metode pembayaran lainnya.

Baca Juga: Tips Sukses Berjualan Pulsa, Dijamin Cepat Cuan! 

Topik:

  • Hana Adi Perdana

Berita Terkini Lainnya