Ini Lho 5 Tanda Kalau Kamu Sudah Mapan secara Finansial

Kira-kira kamu termasuk orang yang mapan finansial belum?

Salah satu tolak ukur kesuksesan seseorang pasti dilihat dari kondisi keuangannya. Siap sih yang tidak ingin hidup mapan secara finansial? Kondisi finansial yang sudah stabil pastinya akan membuat hidup jadi lebih merasa tenang dan aman hingga masa depan. Mungkin saja setelah kamu sudah banting tulang bekerja, ternyata kamu termasuk orang yang mapan secara finansial. Apa saja sih tanda-tandanya?

1. Pengeluaranmu tidak lebih besar dari pada penghasilan

Ini Lho 5 Tanda Kalau Kamu Sudah Mapan secara FinansialUnsplash.com/@cdubo

Seperti pepatah yang ering kita dengar, "Besar pasak dari pada tiang" yang artinya apa yang kamu keluarkan lebih besar dari pada apa yang kamu dapat. Dengan kata lain, kita telah melakukan hal yang tidak menguntungkan.

Nah, bila kamu merasa pengeluaranmu per bulan tidak melebihi pendapatanmu maka maka bisa dibilang kamu punya modal pengelolaan uang yang baik. Jumlah uang yang masuk lebih besar pastinya memungkinkanmu untuk menabung untuk keperluan-keperluan di masa mendatang. 

2. Kamu bisa membayar tagihan/cicilan tepat waktu

Ini Lho 5 Tanda Kalau Kamu Sudah Mapan secara FinansialUnsplash.com/@rupixen

Memiliki tanggungan cicilan atau tagihan keperluan penting untuk masa depan bisa dibilang adalah sebuah utang, namun hal itu adalah hal yang wajar dan tidak masalah jika kamu sanggup membayarnya tepat waktu. Kemampuan membayar cicilan secara rutin tanpa melewati jatuh tempo dengan uang pribadimu adalah tanda bahwa kondisi keuanganmu stabil dan baik. 

3. Kamu selalu punya target menabung untuk masa depan

Ini Lho 5 Tanda Kalau Kamu Sudah Mapan secara FinansialUnsplash.com/@kredit

Menabung adalah kewajiban yang fundamental dalam hal finansial pribadi. Tanpa menabung, mana bisa kita mengatur keuangan dan merencanakan masa depan bukan? Bila kamu termasuk orang yang mematuhi kewajiban untuk rutin menabung di setiap kesempatan, selamat kamu tergolong orang yang berada di dalam jalan menuju kemapanan. 

Buat kamu yang baru akan memulai menabung, segera buat tabungan khusus untuk keperluan menabung setiap bulannya. Apalagi sekarang buka tabungan di BCA mobile #DibikinSimpel aja. Berikut ini 5 langkah yang perlu kamu persiapkan:

  • Pastikan smartphone milikmu sudah memiliki operating system minimal iOS 8 atau Android 4.4
  • Sediakan pulsa yang setidaknya cukup untuk 1x SMS
  • Siapkan data pribadimu, yaitu e-KTP dan email pribadi
  • Memiliki kuota dan jaringan internet yang stabil untuk keperluan video call dengan customer service Halo BCA selama 5 - 15 menit
  • Setelah 4 hal tersebut sudah siap, kamu bisa langsung coba buka rekening baru di BCA mobile dan mengikuti langkah-langkahnya. Kemudian kamu tinggal melakukan verifikasi langsung, bisa melalui video call dengan customer service Hallo BCA di jam 06:00 - 20:00 WIB.

Bila melebihi dari jam operasional customer service, kamu bisa coba di lain waktu dengan batas 7 hari kalender. Gimana? #JoinGenerasiSimpel sangat mudah bukan? Yuk, segera #JoinGenerasiSimpelIDN sekarang juga.

Baca Juga: 5 Masalah Klasik yang Gak Kamu Alami Saat Buka Tabungan di BCA Mobile

4. Hidup hemat adalah landasan dasar hidupmu

Ini Lho 5 Tanda Kalau Kamu Sudah Mapan secara FinansialUnsplash.com/@joshrh19

Hemat pangkal kaya! Ya, walaupun klise namun itu benar adanya lho. Menuju hidup merdeka secara finansial pastinya harus diimbangi dengan kebiasaan-kebiasaan yang hemat. Tidak boros dalam pengeluaran uang. Segala macam pembelian kebutuhan harus diperhitungkan, apakah efektif dan menguntungkan. Gaya hidup yang boros pastinya tidak ada dalam kamus hidupmu. 

5. Kamu punya dana darurat yang mencukupi

Ini Lho 5 Tanda Kalau Kamu Sudah Mapan secara FinansialUnsplash.com/@tierramallorca

Apakah kamu sudah memiliki dana darurat untuk hal-hal yang di luar rencana? Umumnya, dana darurat yang baik adalah sebesar satu tahun biaya pengeluaranmu per bulan. Bila kamu sudah mempersiapkan dana untuk ini, maka bisa dibilang kamu sudah punya kondisi keuangan yang sangat stabil dan mapan. Mungkin karena kebiasaanmu menabung, tanpa kamu sadari ternyata tabunganmu sudah melampau target dana daruratmu. 

Nah, itulah tadi beberapa tanda bahwa kamu termasuk orang yang sudah mapan secara finansial. Terus pertahankan kebiasaanmu dalam mengelola keuanganmu. Namun bila kamu masih sedang menjalankannya, semangat agar finansialmu semakin baik dan stabil demi masa depan yang lebih aman dan terjamin!

Baca Juga: 5 Tips Agar Keuangan Tetap Aman Meski Penampilan Selalu Stylish

Ruth Christian Photo Verified Writer Ruth Christian

@ruthchristian

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya