3 Cara Mempertahankan Kekayaan Keluarga sampai Anak Cucu

Memperoleh kekayaan baru separuh perjalananmu

Intinya Sih...

  • Keluarga sebagai bisnis kecil, anak terlibat dalam manajemen keuangan
  • Pendidikan dan pengembangan bakat anak untuk mempertahankan kekayaan keluarga

Jakarta, IDN Times - Menjadi kaya saja tidak cukup. Kamu harus mengatur strategi untuk mempertahankannya bahkan hingga generasi selanjutnya. Kekayaan yang diperoleh perlu dikelola dengan bijaksana.

Banyak orangtua di luar sana yang ingin meninggalkan warisan kekayaan bagi keluarga mereka agar keuangan keluarga tetap baik setelah mereka tiada. Tapi, membangun kekayaan itu hanya setengah dari perjuangan, dan seringkali itu adalah bagian yang lebih mudah.

Menjaga kekayaan di dalam keluarga adalah tantangan yang lebih sulit. Bagaimana caranya agar kekayaan bisa diturunkan kepada anak-anak dan cucu mereka? Apa rahasianya agar kekayaan tersebut dapat berlanjut dari satu generasi ke generasi berikutnya?

Dilansir Paradigm Life, berikut cara menjaga kekayaan dalam keluarga:

Baca Juga: Harta Kekayaan Hary Tanoesodibjo, Taipan Media MNC Group

1. Perlakukan keluarga seperti bisnis

3 Cara Mempertahankan Kekayaan Keluarga sampai Anak Cucuilustrasi kumpul keluarga (pexels.com/Pressmaster)

Intinya, keluarga berjalan seperti bisnis kecil dengan orangtua sebagai pemimpinnya. Ajari anak-anak kamu agar menjadi bagian penting dalam "perusahaan" keluarga yang suatu hari akan mereka jalankan.

Misalnya, berikan uang saku kepada anak-anak sebagai imbalan atas pekerjaan rumah tangga (merapikan tempat tidur, mengurus sampah, mencuci piring, dan seterusnya).

Banyak ahli merekomendasikan membuat motto keluarga. Apa yang paling penting bagi keluarga kamu? Apa nilai-nilai utama yang dipegang teguh? Membuat motto keluarga akan menempatkan hal-hal penting bagi kamu di garis depan segala tindakan keluarga.

Itu akan menunjukkan nilai-nilaimu dan apa yang kamu prioritaskan secara finansial. Ketika anak-anak mewarisi kekayaan, motto tersebut akan membimbing mereka dalam menggunakannya.

Baca Juga: Sumber Kekayaan Bang Si Hyuk, Saham hingga Royalti Lagu

2. Beri prioritas pendidikan

3 Cara Mempertahankan Kekayaan Keluarga sampai Anak Cucuilustrasi sekolah. (freepik.com/Freepik)

Pendidikan sangat penting untuk menjaga kekayaan keluarga. Anggaplah keluarga kamu sebagai perusahaan yang membutuhkan karyawan terbaik. Dorong anak-anakmu untuk mengembangkan bakat dan minat mereka.

Ajarkan bahwa pendapatan masa depan mereka tergantung pada usaha mereka sendiri. Jika mereka ingin sukses, mereka harus memiliki pola pikir yang tepat.

Berikan informasi kepada anak-anak tentang peluang dan pentingnya kerja keras. Itu bisa berupa memberi uang sebagai imbalan pekerjaan tambahan, mendorong mereka untuk mencari pekerjaan paruh waktu, atau mengajak mereka untuk magang.

Anak-anak tidak hanya perlu tahu bagaimana memanfaatkan kemampuan mereka, tetapi juga bagaimana mengelola kekayaan yang mereka hasilkan. Ajarkan mereka tentang menabung, investasi, pensiun, dan pengelolaan kartu kredit.

Berikan tanggung jawab kepada mereka dalam mengatur keuangan mereka sendiri. Hal tersebut akan meningkatkan kemungkinan mereka mengelola kekayaan keluarga dengan baik.

3. Tulis rencana kamu

3 Cara Mempertahankan Kekayaan Keluarga sampai Anak Cucuilustrasi menulis rencana membersihkan rumah (pexels.com/Karolina Grabowska)

Sama seperti memberikan instruksi kepada anak-anak saat memasak atau menjaga rumah, kamu juga harus memberikan instruksi yang jelas tentang bagaimana mengelola kekayaan keluarga setelah kamu tiada.

Testament (wasiat) adalah langkah awal yang baik, tetapi hanya satu bagian dari perencanaan warisan. Pajak warisan dapat memakan sebagian besar kekayaan generasi.

Topik:

  • Jujuk Ernawati

Berita Terkini Lainnya