- Fiction
- Poetry
[PUISI] Nirmala
![[PUISI] Nirmala](https://cdn.idntimes.com/content-images/community/2020/07/girl-2436545-1920-26049945305f4749aec59b90e9925d00_600x400.jpg)

Sudah sepekan benakku dipenuhi tanda tanya
Kali ini bukan soal batas waktu pekerjaan yang gila-gilaan
Bukan pula tumpukan berkas yang menunggu untuk didata
Bos marah-marah juga sudah biasa keluar masuk telinga
Apalagi hanya masalah klien bawel tiada terkira
Meski muak selalu kutahan demi tanggungan
Pikiranku hanya mengarah kepada
Gadis misterius di bus kota
Masih kuingat dengan jelas anggun ia melangkah
Busana persis tokoh cergam favoritku di majalah langganan
Gaun merah muda dengan mahkota bunga
Entah ke mana tongkat ajaibnya
Seketika
Absurditas menggelitik sanubari
Terasa kupu-kupu menggerayangi
Tak dapat kudefinisi lagi
Namun harap bisa berjumpa kembali
Dengan aku berkostum kurcaci
Bandar Lampung, 4 Juli 2020
Editor’s picks
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.
Topic:
Berita Terkini Lainnya
Berita Terpopuler
- Ngeri! Geng Motor yang Viral di Serang Mengaku Ingin Balas Dendam
- 9 Artis yang Punya Mertua dari Kalangan Jetset, Keluarga Tajir!
- 10 Potret Kebersamaan Nadya Arifta dan Kaesang yang Dikabarkan Jadian
- Sudah Lama Menikah, 14 Pasangan Artis Ini Tetap Mesra seperti Pacaran
- [LINIMASA-5] Perkembangan Terkini Pandemik COVID-19 di Indonesia
- 9 Potret Menawan Jihan Salsabila Calon Istri Ustadz Syam
- [CEK FAKTA] Pakde Karwo, Mantan Gubernur Jatim Meninggal
- Demokrat Jabar Ancam Polisikan Pihak yang Mengaku Kader dan Ikut KLB
- Menantu Artis Senior, 9 Potret Akur Twinda Rarasati dan Ayu Dyah Pasha
- Jika Drama Korea Penthouse Jadi Sinetron Indonesia, Ini 10 Pemainnya