[PROSA] Apa Itu Cinta?

Ajarkan aku tentang cinta

Orang-orang nampaknya begitu mudah menemukan cinta. Pacaran, ta'aruf, hingga pernikahan, mereka jalani dengan mulusnya. Bahkan, anak SD zaman sekarang pun sudah berani bergandeng tangan dengan soulmate mereka. Sangat kontras denganku yang tak tahu apa-apa tentang itu semua.

Perlu ku klarifikasi, aku bukanlah sebuah robot. Aku juga pernah merasa suka kepada hamba-hamba Tuhan. Dari yang berambut panjang sampai dengan model bob. Begitu juga mereka yang mengenakan rok ataupun ripped jeans.

Memandangi para gebetan serasa membawaku ke angkasa. Menggelitik jantung hingga ke ulu hati, dan aku suka. Namun, apakah itu yang dinamakan cinta?

Mungkin, sekadar suka dan menaruh rasa berarti naksir semata. Akan tetapi, ketika melihatmu, sensasinya begitu berbeda. Bukan hanya sebatas dag-dig-dug saja, tapi diriku rasanya juga ingin menggenggam kamu, dari ujung kaki sampai ujung kepala.

Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editor’s picks

Maaf jika ini membuatmu terkejut bukan kepayang, tapi memang begitulah adanya. Bibir ini ingin sekali melayangkan kecupan di pipi, kening, dan setiap sisimu. Hidung ini sangat ingin mencium aroma tubuhmu tatkala kedua tanganku mendekapmu. Selalu terpintas hal-hal 'nakal' tiap kali dirimu muncul di pandangan. Namun, apakah itu yang dinamakan cinta?

Kalau cinta bukan hanya berputar dalam diskusi nafsu semata, lantas apa definisi sebenarnya? Apakah afeksi dan kasih sayang merupakan cinta? Apakah cinta terhadap orangtua sama dengan cinta terhadap gebetan? Atau, apakah cinta hanyalah sebatas retorika yang dibuat-buat manusia agar terjerembap dalam jurang kenikmatan fana? Aku sama sekali tak tahu-menahu tentang itu semua.

Kalau dirimu mengetahuinya, maka ajarkanlah aku tentang cinta. Sebab, aku tak ingin salah memperlakukanmu semisal dirimu mengizinkanku 'tuk memilikimu. Aku ingin kita sama-sama menikmati romansa. Jadi, tiada aku yang diterjang badai ataupun kamu yang diterpa topan.

Baca Juga: [PROSA] Bermula dari Canda

E N C E K U B I N A Photo Verified Writer E N C E K U B I N A

Mau cari kerja yang bisa rebahan terus~

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya