Kopi merupakan salah satu minuman yang banyak disukai orang. Aktivitas ngopi pun tidak bisa dipisahkan dari kehidupan sehari-hari. Bisa dinikmati saat pagi hari maupun sambil nongkrong santai siang hari.
Sebagai negara penghasil kopi, Indonesia punya beragam jenis varietas kopi unggulan, salah satunya jenis kopi arabika. Rasanya yang lembut dan aroma yang khas, membuat jenis kopi ini jadi favorit banyak orang. Jika kamu suka ngopi, berikut lima kopi arabika terbaik Indonesia yang patut dicoba.
